Kompas TV regional berita daerah

Wisata Kebugaran Pengobatan Tradisiona Warisan Mak Erot

Kompas.tv - 24 Juli 2024, 18:10 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI,KOMPAS.TV - Kisah tentang Mak Erot sang pakar kebugaran pria sudah dikenal sejak dahulu. Meskipun sudah berpulang, kemampuannya terwariskan kepada penerusnya. Salah satunya Haji Saepulloh, cucu asli Mak Erot membuka wisata kebugaran bagi pria maupun wanita. Saepulloh juga bersama sang ibu anak dari Mak Erot ini terus melestarikan keahlian yang di warisi dari Mak Erot.

Berbeda dengan biasanya, lokasi wisata kebugaran ini memiliki Fasilitas lengkap bagi para pasien yang datang ke tempatnya ini. Fasilitas mulai dari kamar menginap pasien, kolam ikan, dan lainnya. Lokasi yang berada di bawah kaki gunung gede pangrango ini, bertempat di Kampung Selaawi, Desa Citamiang, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, membuat betah pasien untuk melakukan pengobatan Tradisional ataupun berkonsultasi tentang kebugaran pria. Selain itu juga, Saepulloh memberikan kemudahan bagi pasien yang tidak bisa datang ke lokasinya, dengan ramuan Tradisional di kirim ke lokasi pasien dan dilakukan video call sebagai transfer doa.

Bagi pasien yang datang langsung, Saepulloh memberikan pengobatan Tradisional yang diturunkan tidak menggunakan bahan kimia. Saat proses dirinya hanya mengandalkan ramuan Tradisional yang diwarisi secara turun temurun. Ramuan mulai dari buah terong mini, hingga ketan hitam dan jamu. 

Sementara salah satu pasien yang datang langsung, Dadan mengatakan, tempat yang disediakan cukup memuaskan, selain kita bisa berkonsultasi langsung soal kebugaran, dirinya juga mendapatkan pengobatan yang benar benar Tradisional yang diturunkan dari Mak Erot. cukup puas dan merasa bugar kembali.

Saepulloh pengobatan Tradisional ini menjadi wisata kebugaran bagi pria. Saepulloh juga berharap pengobatan Tradisional ini tetap lestari dengan mempertahankan warisan.

 

Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.

Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi
TikTok : https://www.tiktok.com/@kompastvsukabumi




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x