LAMPUNG, KOMPAS.TV - Badan Pusat Statistik melaporkan hampir 10 juta penduduk usia muda Indonesia tak bekerja dan tidak sedang Sekolah.
Mereka berada di rentang usia 15 hingga 24 tahun atau Generasi Z. Fenomena tidak produktifnya Gen Z, harus segera ditangani Pemerintah.
Sosiolog Ida Ruwaida menyebut, perlu pendekatan kolektif untuk mengetahui akar masalah dari kalangan Generasi Z.
Baca Juga: Korban “Judol” Dapat Bansos untuk Apa?
Sementara itu, Sosiolog UI, Imam Prasodjo, menyebut keberadaan pendamping menjadi hal yang esensial bagi mereka terutama dengan melibatkan unit kerja kreatif.
Berdasarkan Data Badan Pusat Statistik selama 15 tahun terakhir, serapan tenaga kerja di sektor formal terus menyusut. Generasi Z semakin sulit mendapat pekerjaan di sektor formal, dibanding generasi sebelumnya.
#genZ #carikerja #pengangguran
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.