SLEMAN, KOMPAS.TV - Mantan calon presiden pada Pemilu 2024, Anies Baswedan, resmi menyatakan diri siap maju dalam Pilkada DKI Jakarta. Berbeda dengan Anies, mantan calon presiden lainnya, Ganjar Pranowo, menyatakan tidak akan maju dalam pilkada mana pun.
Penegasan dirinya tidak akan maju dalam pilkada mana pun dilontarkan Ganjar Pranowo di Sleman, Yogyakarta, pada Senin (17/06/2024) pagi, usai melaksanakan Salat Iduladha.
Hal itu dikatakan Ganjar, menanggapi pertanyaan awak media terkait Anies Baswedan yang menyatakan diri siap maju dalam Pilkada DKI Jakarta.
Meski sebagai sesama mantan calon presiden pada Pemilu 2024 lalu, Ganjar mengaku dirinya harus sadar diri karena telah dua kali menjadi Gubernur Jawa Tengah.
“Membantu kawan-kawan yang mau maju pilkada, karena dulu mereka pernah membantu saya dan sekarang kami yang harus bantu mereka. Setiap mereka kunjungan ke daerah juga komunikasi dan berbagi pengalaman agar bisa mendapatkan yang terbaik, karena bukan hanya persoalan bagaimana menang, namun bagaimana setelah menang, bagaimana kita melayani masyarakat, berintegritas dan tidak korupsi,” tutur Ganjar Pranowo.
Meski tak akan ikut berkompetisi pada pilkada mendatang, namun Ganjar juga menegaskan, dirinya akan aktif terlibat dalam kampanye pemenangan calon kepala daerah yang diusung partainya, PDI Perjuangan.
#ganjarpranowo #anies #pilkada
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.