Kompas TV regional jawa timur

Pengunjung Kembali Datang usai Kawasan Wisata Bromo Dibuka, TNBTS Perketat Pengecekan

Kompas.tv - 20 September 2023, 11:25 WIB
pengunjung-kembali-datang-usai-kawasan-wisata-bromo-dibuka-tnbts-perketat-pengecekan
Suasana di pintu masuk kawasan Gunung Bromo, Selasa (19/9/2023). Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BBTNBTS) kembali membuka kawasan Wisata Gunung Bromo, Jawa Timur, Selasa (19/9/2023) pukul 00.01 WIB. (Sumber: Tribun Jatim Network/Danendra Kusuma)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Iman Firdaus

MALANG, KOMPAS.TV - Pengunjung dari lokal dan luar negeri kembali datang usai Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) kembali membuka kawasan Wisata Gunung Bromo, Jawa Timur, Selasa (19/9/2023) kemarin.

Dilansir dari Kompas.com, sebanyak 360 wisatawan berkunjung ke Gunung Bromo pada Selasa kemarin setelah sempat ditutup selama kurang lebih dua pekan akibat kebakaran lahan.

Dari total pengunjung tersebut, 245 di antaranya merupakan wisatawan lokasl sementara 115 sisanya adalah turis mancanegara.

"Total ada 360 pengunjung pada hari pertama dibuka pascakebakaran," ungkap Kepala Bagian Tata Usaha Balai Besar TNBTS, Septi Eka Wardhani, di Malang, Jawa Timur, Selasa kemarin.

Dengan kembali dibukanya wisata Bromo, Septi mengimbau agar pengunjung dan penyedia wisata tetap mematuhi peraturan yang ada agar peristiwa kebakaran di lahan Gunung Bromo tidak kembali terulang.

Dia juga mengungkapkan bahwa pengecekan pengunjung akan diperketat agar tidak ada wisatawan yang membawa peralatan atau melakukan kegiatan yang bisa memicu kebakaran, seperti kembang api, petasan, dan suar, serta tidak membuat api unggun atau perapian.

"Kami mengimbau kepada pengunjung untuk mengikuti aturan yang berlaku, terutama tidak melakukan aktivitas yang berpotensi menimbulkan kebakaran hutan dan lahan," ucap Septi.

"Ini demi keselamatan, keamanan, dan kenyamanan bersama. Kami memperketat pengecekan terhadap pengunjung juga melakukan patroli," tegasnya.

Ekonomi Wisata Bromo Kembali Menggeliat

Baca Juga: 12 Hari Ditutup Akibat Tragedi Kebakaran Prewedding, Kawasan Wisata Gunung Bromo Kembali Dibuka

Kembali dibukanya wisata Bromo juga disambut dengan semringah oleh pelaku usaha yang berada di sekitar area Gunung Bromo.

Karena setelah ditutup selama dua pekan, aktivitas ekonomi di area Gunung Bromo bisa kembali menggeliat.

Fikri (35), seorang penyedia jasa Jeep, menyatakan bahwa permintaan untuk penyewaan Jeep meningkat seiring dengan dibukanya kawasan Gunung Bromo. 

Menurut data yang dia terima, telah ada pemesanan sebanyak 250 unit Jeep.

"Saya bersyukur sekaligus senang kawasan Gunung Bromo kembali dibuka," kata Fikri dikutip dari Tribun Jatim.

Para pelanggan yang menggunakan jasa Jeep tersebut berasal dari wisatawan domestik bahkan mancanegara. 




Sumber : Kompas.com/Tribun Jatim




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x