Kompas TV regional berita daerah

Unjuk Rasa Pedagang Kosmetik Di Warnai Aksi Saling Dorong

Kompas.tv - 20 Juni 2023, 15:41 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

KENDARI, KOMPAS.TV - Unjuk rasa pedagang kosmetik di Kantor Balai Pengawasan Obat dan Makanan Kendari, berlangsung ricuh. Pengunjuk rasa terlibat aksi saling dorong dengan polisi.

Lantaran tak  di izinkan masuk ke dalam Kantor BPOM Kendari, pengunjuk rasa akhirnya terlibat aksi Saling dorong dengan polisi. Pendemo juga merusak bunner, kursi dan meja piket. Kericuhan terus berlanjut saat massa aksi akan membakar ban bekas di depan kantor BPOM.

Aksi unjuk rasa ratusan pedagang kosmetik ini dipicu adanya penyitaan dan pemusnahan barang kosmetik milik pedagang oleh petugas bpom saat melakukan pengawasan.

Pemusnahan barang kosmetik itu mereka nilai tidak sesuai prosedur, dan meminta petugas yang melakukan pemusnahan barang diperiksa dan diberi sanksi.

Kini tiga orang petugas BPOM Kendari yang melakukan penyitaan dan pemusnahan kosmetik milik pedagang telah di lapor ke Polda Sulawesi Tenggara.

 

 

#pedagangkosmetik
#pendemomerusakbunner
#aksisalingdorong

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV Makassar

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x