PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Wajah kota lama memang berubah seiring waktu, selama 15 tahun, Lim Winasdy, seorang penghobi fotografi jalanan merekam perjalanan wajah kota Lama Semarang mulai dari tahun 2008, saat kota Semarang menjadi kawasan yang dekat sekali dengan kriminalitas, hingga Kota lama Semarang mengalami revitalisasi, dan menjadi destinasi yang paling banyak dikunjungi di Jawa Tengah.
Melalui rekaman foto itulah, ia membuat pameran fotografi bertajuk "De Oude Stad Semarang" atau berarti Kota Lama Semarang.
Setidaknya ada 26 buah karya foto karya Lim Winasdy, dan puluhan karya foto dari fotografer lainnya (Agus Budi Santoso), yang dipamerkan di Gedung Monod Diephuis, kawasan Kota Lama, Semarang. Pembukaan pameran fotografi ini dimulai dari hari kamis 19 januari, hingga senin 23 januari 2023.
Dipilihnya lokasi pameran di kawasan Kota Lama, membuat pameran ini tak hanya dikunjungi oleh warga Kota Semarang saja, namun para pelancong yang sedang berjalan-jalan di Kota Lama pun turut tertarik untuk berkunjung. Terlebih tidak ada pemungutan biaya untuk dapat menikmati pameran fotografi ini.
Pengunjung yang sebagian besar adalah pelancong luar kota mengaku, pameran ini menjadi sarana edukasi mereka mengenai perjalanan wajah Kota Lama Semarang.
Lim Winasdy Sendiri berharap, pameran karya fotonya ini dapat menggugah pengunjung untuk lebih mencintai dan menghargai bangunan tua. Di samping memiliki nilai artistik, bangunan tua juga memiliki nilai sejarah yang bagus untuk dipelajari.
Melalui pameran fotografinya ini juga berpesan, agar bangunan tua di Kota Lama Semarang dapat terus terawat dan jangan sampai hilang.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.