Kompas TV regional berita daerah

Forum Anti Kriminalisasi Pejabat Papua Nilai Tuduhan Ke Dandim Jayawijaya Pembunuhan Karakter

Kompas.tv - 6 Agustus 2022, 17:32 WIB
Penulis : KompasTV Sorong

JAYAPURA, KOMPAS.TV - Forum anti kriminalisasi pejabat Papua menilai tuduhuan KPK kepada dandim jayawijaya, yang diduga terlibat dalam pelarian Bupati Ricky Ham Pagawak ke Papua Nugini adalah pembunuhan karakter pemimpin Papua.

Ketua forum anti kriminalisasi pejabat Papua, Kalvin Penggu, dengan tegas membantah tudingan itu. Dirinya menegaskan bahwa Dandim 1702 Jayawijaya, Letkol CPN Athenius Murib tidak terlibat dalam kasus pelarian Bupati Ham Pagawak. Melainkan salah satu anak Papua yang berprestasi karena dipercayakan sebagai dandim di kampung halamannya di daerah Pegunungan Tengah.

Sekretaris forum anti kriminalisasi pejabat papua, Rando Rudamaga, menyebut, penetapan Bupati Ricky Ham Pagawak sebagai tersangka suap dan gratifikasi merupakan kepentingan politik kelompok tertentu menuju Pilkada 2024 mendatang.

Mereka minta kepada KPK untuk membeberkan jumlah dana yang diduga diterima oleh Bupati Ricky Ham Pagawak, karena hingga saat ini KPK belum menyebut kerugian Negara akibat dugaan suap dan gratifikasi tersebut.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x