Kompas TV regional berita daerah

Moment Lebaran Warga Binaan Silaturahim Lewat Video Call

Kompas.tv - 7 Mei 2022, 16:31 WIB
Penulis : KompasTV Gorontalo

GORONTALO, KOMPAS TV - Hari Raya Idul fitri merupakan kesempatan untuk untuk saling bermaafan dan menyambung kembali tali silaturahmi yang terputus. begitupun yang disarasakan oleh warga binaan yang berada di Lapas Perempuan Kelas III Gorontalo.

Meskipun di balik tembok lembaga pemasyarakatan, momen perayaan idul fitri 1443 dimanfaatkan oleh warga binaan untuk bersilaturahmi bersama keluarga, meskipun hanya dilakukan secara daring atau melalui panggilan video karena masih situasi pandemi covid -19.

Terlihat raut wajah keceriaan warga binaan ketika bisa saling sapa dan saling bermaafaan bersama keluarganya.

Salah satu warga Binaan Lapas Perempuan Gorontalo mengatakan, semenjak adanya aturan pembatasan kunjungan akibat pandemi covid-19, dirinya sudah 3 tahun selama lebaran bertemu dengan keluarga hanya melalui virtual saja. Dirinya berharap dengan adanya pelonggaran, pemerintah untuk segera menerapkan kembali aturan kunjungan secara tatap muka, agar mereka bisa melepas kerinduan bersama keluarga. Ungkap Hendritis Saleh salah  satu warga binaan Lapas Perempuan Gorontalo.

PLT Kalapas Perempuan Gorontalo, Guyub Sudarmanto , mengatakan,  berdasarkan kebijakan pusat  tahun ini kunjungan warga binaan di dalam lapas belum bisa dilakukan secara tatap muka, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi penularan covid-19.

Namun pihak lapas perempuan gorontalo menyiapkan berupa laptop untuk memfasilitasi warga binaan melakuan  video call bersama keluarganya.

Sementara itu untuk pelayanan panggilan video, dilakukan sebanyak dua kali,  yaitu pagi dan sore.

Dimana setiap warga binaan diberikan waktu sepuluh hingga 15 menit dalam satu kali panggilan.

 

#wargabinaan

#lapasperempuan

#lebaranidulfitri

#gorontalo




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x

A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: