Kompas TV regional berita daerah

Satuan Lantas Polres Sorong Tingkatkan Tertib BerLalulintas Pada Sejumlah Kendaraan

Kompas.tv - 9 Februari 2022, 17:58 WIB
Penulis : KompasTV Sorong

SORONG, KOMPAS.TV - Puluhan kendaraan yang melintas di Kilo Meter 18 perbatasan kota dan kabupaten Sorong, terjaring razia tertib berlalu lintas. Mereka kemudian di arahkan untuk melengkapi surat berkendara.

Kegiatan razia ini selalu dilaksanakan oleh satuan lalu lintas polres sorong, untuk menertibkan sejumlah pengendara yang tidak tertib saat berlalu lintas, salah satunya kelengkapan atribut kendaraan.

Selain itu dengan adanya razia ini juga dapat membantu, pengejaran para pelaku pencurian motor yang sering meresahkan masyarakat di wilayah kota maupun kabupaten Sorong.

Nantinya razia kendaraan ini akan terus dilaksanakan, khusus pada kawasan tertib berlalu lintas. Sehingga diharapkan kerjasama seluruh masyarakat untuk menyediakan kelengkapan surat-surat dan kelengkapan atribut berkendara sebelum melaksanakan aktivitas di jalan.

#SorongPapuaBarat #RaziaKendaraan #TertipLaluLintas                                                                                                            




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x