BENGKULU, KOMPAS.TV - Libur natal sekaligus akhir pekan dimanfaatkan masyarakat untuk berlibur bersama keluarga. Hal ini terlihat dari ramainya wisatawan yang memadati objek wisata Pantai Panjang Bengkulu.
Objek wisata yang merupakan ikon Bengkulu ini masih menjadi pilihan utama destinasi wisata bagi keluarga.
Wisatawan memadati Pantai Panjang Bengkulu untuk menikmati keindahan pantai dengan berswafoto bersama keluarga sembari menyantap hidangan di pinggir pantai.
Tak hanya warga lokal, wisatawan juga datang dari luar Bengkulu diantaranta dari Sumatera Selatan yang sengaja datang untuk menikmati keindahan Pantai Panjang Bengkulu pada libur natal dan tahun baru.
Banyaknya wisatawan berdampak baik pada omset penjualan pedagang.
Para pedagang yang berjualan di sekitaran objek wisata Pantai Panjang mengakui adanya peningkatan penjualan dan ini sangat disyukuri para pedagang.
Pos pengamanan natal dan tahun baru juga sudah didirikan di kawasan Pantai Panjang dengan petugas gabungan yang berjaga memantau pengunjung agar tetap menerapkan protokol kesehatan saat berwisata.
#Natal #LiburNatal #ObjekWisata #Bengkulu #PantaiPanjang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.