KOMPAS.TV - Minggu pagi (5/12/2021), Kompas TV memperoleh visual-visual terbaru dari lokasi terdampak bencana erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur.
Muntahan awan panas bercampur material vulkanik, menciptakan pemandangan luar biasa.
Perkampungan dan pepohonan di sekitar aliran awan panas, terlihat kelabu. (*)
Sebelumnya, informasi terkait peristiwa Gunung Semeru erupsi, sejak erupsi terjadi, listrik tidak berfungsi atau padam.
Selain itu, kondisi di Lumajang Jawa Timur masih gerimis, sementara untuk warga sedang mengungsi di tempat pengungsian, seperti masjid, sekolah dan tempat-tempat lain yang aman.
Sementara itu, warga juga sempat melihat langsung di suatu wilayah di Kecamatan Pronojiwo bahwa sekitar 30 rumah sudah ambruk, karena rumah-rumah tersebut berada di sekitar jalur aliran lahar Gunung Semeru.
#semerumeletus #semeruerupsi #gunungsemeru #abuvulkanik
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.