Kompas TV regional peristiwa

Viral Pria Kebumen Terapung di Laut, Selamat karena Sebilah Bambu hingga Ditolong Kru Kapal

Kompas.tv - 11 November 2021, 08:56 WIB
viral-pria-kebumen-terapung-di-laut-selamat-karena-sebilah-bambu-hingga-ditolong-kru-kapal
Evakuasi pria terombang ambing di lautan Samudera Hindia (Sumber: Istimewa/Tribunnews)
Penulis : Fadhilah

Usai terombang-ambing lama di tengah laut, kapal yang membawa Tega mendarat di Kabupaten Cilacap.

Baca Juga: Detik-detik 3 Nelayan Dievakuasi Setelah 4 Hari Terapung di Laut di Atas Boks Penyimpanan Ikan

Dijemput Keluarga

Keluarganya kemudian menjemput pria itu untuk kembali ke Desa Ayam Putih Kebumen.

Ia mengatakan, usai ditemukan Jumat (5/11/2021) lalu, Tega saat ini sudah beraktivitas seperti biasanya.

Tega ternyata adalah pemilik salah satu warung di Pantai Happy Ayam Putih.

Warung itu menyediakan makanan untuk wisatawan atau pengunjung di pantai tersebut.

"Pak Tega punya warung di pinggir pantai," katanya.

Dwi mengklarifikasi bahwa informasi di medsos atau Tik Tok yang menyebut Tega terapung di laut selama 7 hari.

Yang benar, menurut dia, Tega terapung di lautan kurang lebih dua hari dua malam.

Tepatnya, sejak Rabu sore (3/11/2021), dan ditemukan Jumat siang (5/11/2021) kemudian.

Tega diduga terseret arus saat menyeberangi muara pantai saat debit air meningkat.

Selama itu, Tega bertahan tanpa makanan dan hanya mengandalkan minum air laut.

Padahal di waktu yang sama, cuaca di wilayah itu sedang tak bersahabat dengan curah hujan tinggi disertai petir.

Baca Juga: Jusuf Kalla Minta 800.000 Masjid Jadi Tempat Perlindungan Korban Bencana




Sumber : Kompas TV/TribunJateng




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x