Kompas TV regional berita daerah

Puluhan Balita dan Pelajar Terpapar Covid-19

Kompas.tv - 26 April 2021, 18:39 WIB
Penulis : KompasTV Kupang

KUPANG, KOMPAS.TV - Kasus covid-19 di Kabupaten Sikka terus mengalami lonjakan pada April 2021. Saat ini terdapat 785 kasus dimana 95 masih dikarantina dan 19 merupakan kasus kematian.

Pada April 2021 ini balita dan para pelajar di Kabupaten Sikka menjadi salah satu klaster yang rawan terpapar covid-19.

Kini terdapat puluhan balita dan pelajar yang masih dikarantina pada 2 lokasi yang disiapkan Pemerintah Kabupaten Sikka. Sebelumnya kasus covid-19 yang dialami balita dan anak-anak tak ada sama sekali.

Meski demikian, beberapa anak yang sudah menjalani karantina terpusat selama 10 hari dipulangkan ke rumah mereka usai dinyatakan sembuh.

Diperkirakan kasus covid-19 yang menimpa balita dan pelajar masih akan terjadi pasalnya pemeriksaan antigen terhadap para anak-anak masih dilakukan.

#balita #pelajar #terpaparcorona




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x