Kompas TV regional berita daerah

Tuntut Pembebasan Habib Rizieq Shihab di Sejumlah Daerah, 6 Orang Ditangkap Karena Bawa Senjata

Kompas.tv - 18 Desember 2020, 18:30 WIB
Penulis : Dea Davina

PALU, KOMPAS.TV - Aksi meminta pembebasan Pemimpin FPI, Rizieq Shihab berlangsung di Palu, Sulawesi Tengah.

Massa menyampaikan aspirasinya di jalan menuju Kantor DPRD Sulawesi Tengah.

Baca Juga: Massa Aksi 1812 Membubarkan Diri Arus Lalu Lintas di Kawasan Istana Merdeka Mulai Pulih

Massa yang tergabung dalam solidaritas umat islam menggelar aksi demo atas penahanan Rizieq.

Pengamanan ketat dilakukan Polisi.

Imbauan memakai masker terus dilakukan agar pendemo tetap mematuhi protokol kesehatan.

Demo berlangsung tertib. Massa aksi hanya melakukan orasi menuntut kebebasan Habib Rizieq Shihab.

Sementara di Tasikmalaya, Jawa Barat, massa kembali turun ke jalan. Tuntutan mereka masih sama, soal pembebasan Rizieq.

Polisi mengawal aksi sambil terus meminta massa untuk tidak berkerumun.

Di Medan, Sumatera Utara, GNPF Ulama dan FPI membacakan pernyataan sikap meminta Rizieq Shihab dibebaskan.

Sebelumnya, massa ingin berunjuk rasa ke Polda Sumatera Utara, tetapi dibatalkan.

Selain menuntut pembebasan Rizieq, massa minta polisi mengusut tuntas kasus tewasnya enam anggota FPI.

Di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat sedikitnya enak orang ditangkap polisi karena membawa senjata tajam busur dan panah.

Mereka diduga hendak menuju Jakarta untuk ikut aksi 1812.

Awalnya, enam orang dalam satu mobil itu terjaring operasi yustisi dengan gelagat mencurigakan.

Setelah digeledah, polisi mendapati sejumlah senjata tajam.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x