Kompas TV pendidikan sekolah

6 Profil Pelajar Pancasila jadi Materi MPLS 2023? Ini Penjelasan Arti dan Tujuannya

Kompas.tv - 11 Juli 2023, 12:54 WIB
6-profil-pelajar-pancasila-jadi-materi-mpls-2023-ini-penjelasan-arti-dan-tujuannya
Ilustrasi pelajar SMA mengerjakan tugas. Ini penjelasan Profil Pelajar Pancasila untuk materi MPLS 2023 (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Dian Nita | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bagi siswa baru yang akan melakukan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di sekolah baru, siap-siap jika materinya ada yang berupa Profil Pelajar Pancasila.

Profil Pelajar Pancasila adalah sejumlah ciri karakter dan kompetensi yang diharapkan untuk diraih oleh peserta didik, yang didasarkan pada nilai-nilai luhur Pancasila.

Ini merupakan visi misi Presiden RI melalui Kementerian Pendidikan Kebudayan Riset dan Teknologi untuk mengendalikan pembangunan SDM dan meningkatkan mutu pendidikan dan memajukan kebudayaan.

Tujuan Profil Pelajar Pancasila

1. Menerjemahkan tujuan dan visi pendidikan ke dalam format yang lebih mudah dipahami oleh seluruh pemangku kepentingan pendidikan

2. Menjadi kompas bagi pendidik dan pelajar Indonesia

3. Tujuan akhir segala pembelajaran, program, dan kegiatan di satuan pendidikan

Baca Juga: Penjelasan Kurikulum Merdeka Belajar yang Berlaku untuk SD, SMP, SMA 2023, Orang Tua Harus Tahu!

6 Profil Pelajar Pancasila

Ada enam ciri yang menjadi dimensi atau kompetensi profil pelajar Pancasila, yaitu (1) beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia; (2) berkebhinekaan global; (3) bergotong royong; (4) mandiri; (5)  bernalar kritis; dan (6) kreatif. 

Dimensi-dimensi tersebut menunjukkan bahwa Profil Pelajar Pancasila tidak hanya fokus pada kemampuan kognitif, tetapi juga sikap dan perilaku sesuai jati diri sebagai bangsa Indonesia sekaligus warga dunia.

1. Beriman, Bertakwa kepada Tuhan YME, dan Berakhlak Mulia.

Pelajar Indonesia yang beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia adalah pelajar yang berakhlak dalam hubungannya dengan Tuhan Yang Maha Esa.

Ia memahami ajaran agama dan kepercayaannya serta menerapkan pemahaman tersebut dalam kehidupannya sehari-hari.

Ada lima elemen kunci beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia:

Baca Juga: 9 Persiapan dan Hal yang Harus Dibawa saat MPLS 2023, Jangan Sampai Terlewat

  • Akhlak beragama;
  • Akhlak pribadi;
  • Akhlak kepada manusia;
  • Akhlak kepada alam;
  • Akhlak bernegara.

2. Berkebhinekaan Global

Pelajar Indonesia diharapkan dapat mempertahankan budaya luhur, lokalitas dan identitasnya, dan tetap berpikiran terbuka dalam berinteraksi dengan budaya lain.

Hal ini akan menumbuhkan rasa saling menghargai dan kemungkinan terbentuknya dengan budaya luhur yang positif dan tidak bertentangan dengan budaya luhur bangsa.

Elemen dan kunci kebhinekaan global meliputi mengenal dan menghargai budaya, kemampuan komunikasi interkultural dalam berinteraksi dengan sesama, dan refleksi dan tanggung jawab terhadap pengalaman kebhinekaan.

Baca Juga: Apa Itu MPLS Sekolah? Tujuan, Pengertian, Jadwal, dan Contoh Kegiatan

3. Bergotong Royong 

Pelajar diharapkan mampu untuk melakukan kegiatan secara bersama-sama dengan suka rela agar kegiatan yang dikerjakan dapat berjalan lancar, mudah dan ringan. Elemen-elemen dari bergotong royong adalah kolaborasi, kepedulian, dan berbagi.

4. Mandiri  

Menjadi pelajar yang bertanggung jawab atas proses dan hasil belajarnya. Elemen kunci dari mandiri terdiri dari kesadaran akan diri dan situasi yang dihadapi serta regulasi diri.

5. Bernalar Kritis

Pelajar mampu secara objektif memproses informasi baik kualitatif maupun kuantitatif, membangun keterkaitan antara berbagai informasi, menganalisis informasi, mengevaluasi dan menyimpulkannya.

Baca Juga: Apa Saja Kegiatan MPLS PAUD, SD, SMP, SMA dan SMK? Simak Hal-hal yang Dilarang

Elemen-elemen dari bernalar kritis adalah memperoleh dan memproses informasi dan gagasan, menganalisis dan mengevaluasi penalaran, merefleksi pemikiran dan proses berpikir, dan mengambil keputusan.

6. Kreatif 

Pelajar yang kreatif mampu memodifikasi dan menghasilkan sesuatu yang orisinal, bermakna, bermanfaat, dan berdampak. Elemen kunci dari kreatif terdiri dari menghasilkan gagasan yang orisinal serta menghasilkan karya dan tindakan yang orisinal.




Sumber : Kemndikbud.go.id




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x