Kompas TV olahraga badminton

Link Live Streaming Babak 16 Besar All England 2025: Duel Wakil Indonesia Sudah Terjadi

Kompas.tv - 13 Maret 2025, 16:00 WIB
link-live-streaming-babak-16-besar-all-england-2025-duel-wakil-indonesia-sudah-terjadi
Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, saat berlaga di ajang Badminton Asia Mixed Team Championship 2025. (Sumber: PBSI)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Gading Persada

BIRMINGHAM, KOMPAS.TV - Duel dua wakil Indonesia sudah dipastikan terjadi di babak 16 besar All England 2025.

Babak 16 besar All England 2025 akan dimainkan di Utilita Arena Birmingham, Kamis (13/3/2025) dan dimulai jam 17.00 WIB sore ini.

Adapun link live streaming babak 16 besar All England 2025 akan disertakan di akhir artikel ini.

Baca Juga: Rekap Hasil All England 2025 Hari Kedua: Indonesia Tambah 5 Wakil di Babak 16 Besar

Ada 10 wakil Indonesia yang akan berlaga di babak 16 besar All England 2025.

Duel Indonesia tersebut akan tersaji di ganda putra mempertemukan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin vs Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.

Keduanya baru sekali bertemu di turnamen resmi, yaitu pada ajang Korea Open 2024.

Ketika itu, Leo/Bagas sukses mengalahkan Fikri/Daniel lewat laga dua game, 21-9 dan 21-14.

Laga ini pun bisa menjadi ajang pembalasan bagi Fikir/Daniel, atas kekalahan itu.

Pasangan ganda putri, Febriana Dwipuji Kusumawati/Amallia Chaya Pratiwi akan memulai turnamen.

Mereka akan menghadapi Yuki Fukushima/Mayu Matsumoto dari Jepang.

Ini bakal menjadi pertemuan perdana bagi kedua duet tersebut.

Baca Juga: Jadwal All England 2025: Gregoria Mariska dan Fajar/Rian Siap Berlaga di Babak 32 Besar

Sedangkan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto bakal melawan wakil Korea Selatan, Kang Min-hyuk/Ki Dong-ju.

Sementara itu tunggal putra terbaik Indonesia, Jonatan Chr6istie bakal melawan wakil India Lakshya Sen.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : BWFBadminton.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x