Kompas TV olahraga sepak bola

Hasil Piala FA dan Liga Eropa Tadi Malam: Manchester City ke Perempat Final, Real Madrid Tumbang

Kompas.tv - 2 Maret 2025, 08:29 WIB
hasil-piala-fa-dan-liga-eropa-tadi-malam-manchester-city-ke-perempat-final-real-madrid-tumbang
Pemain Manchester City merayakan gol Neil O Reilly saat mengalahkan Plymouth Argyle pada putaran kelima Piala FA di Stadion Etihad, Minggu (2/3/2025) dini hari WIB. (Sumber: AP Photo/Jon Super)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Gading Persada

MANCHESTER, KOMPAS.TV - Manchester City akhirnya melaju ke perempat final Piala FA usai mengalahkan klub Championship Division, Plymouth Argyle.

Manchester City menang dengan skor 3-1 di Stadion Etihad, Minggu (2/3/2025) dini hari tadi WIB.

Tim besutan Pep Guardiola itu kebanyakan menurunkan pemain pelapis dan pemain muda di laga ini.

Baca Juga: Persebaya Tekuk Persib 4-1, Posisi Paul Munster Sementara Aman: Hasil Pertandingan Ini Penting

Plymouth sendiri sempat mengejutkan The Citizens, dengan mencetak gol lebih dulu di menit ke-38.

Memanfaatkan sepak pojok, Bek Plymouth Maksym Talovierov menjebol gawang City yang dijaga Stefan Ortega.

Man City akhirnya menyamakan kedudukan di pengujung babak pertama, setelah Nico O’Reilly menanduk bola hasil tendangan bebas Kevin De Bruyne.

Tandukan O’Reilly kembali berbuah gol di menit ke-76, sekaligus membawa Man City berbalik unggul di laga tersebut.

Akhirnya kemenangan Manchester Biru dipastikan oleh gol De Bruyne di menit ke-90.

Sementara itu di La Liga, Real Madrid harus terjungkal ke peringkat ketiga usai kalah dari tuan rumah Real Betis 2-1.

Bermain di Stadion Benito Villamarin, Madrid sebenarnya mampu unggul lebih dulu di laga tersebut.

Baca Juga: Link Live Sreaming Napoli vs Inter Milan di Serie A, Kick-Off Pukul 00.00 WIB

Brahim Diaz sukses menjebol gawang Betis ketika laga baru berjalan 10 menit.

Namun, Betis mampu menyamakan kedudukan lewat torehan Joao Cardoso di menit ke-34.

Mantan pemain Real Madrid, Isco pun menjadi mimpi buruk bagi eks klubnya lewat eksekusi penalti di menit ke-54.

HASIL PERTANDINGAN

Piala FA

Bournemouth vs Wolverhampton 1-1 (5-4pen) (Evanilson 30/Matheus Cunha 60)

Crystal Palace vs Millwall 3-1 (Tanganga 33bd, Munoz 40, Nketiah 81/Harding 15+1)

Preston North End vs Burnley 3-0 (Brady 31, Osmajic 44, Keane 73)

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Soccerway

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x