CIBINONG, KOMPAS.TV - Persita Tangerang ingin kedatangan pemain anyar bisa membantu mengalahkan PSIS Semarang pada pekan ke-18 Liga 1 2024/2025.
Persita Tangerang vs PSIS Semarang akan dimainkan di Stadion Pakansari, Cibinong, Minggu (12/1/2025).
Laga dimulai jam 15.30 WIB, dan link live streaming Persita Tangerang vs PSIS Semarang akan disertakan di akhir artikel.
Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert akan Diperkenalkan Sore Nanti, Ini Link Live Streamingnya
Persita telah kedatangan tiga pemain asing baru pada putaran kedua Liga 1 2024/2025.
Mereka mendatangkan Ayom Majok dari Sudan Selatan, Eber Bessa (Brasil), serta Tamirlan Kozubaev (Kyrgystan).
Pelatih Persita Fabio Lefuendes pun berharap ketiga pemain barunya itu bisa menjadi pembeda dan membantu meraih kemenangan.
“Kami memiliki persiapan yang cukup bagus untuk pertandingan ini,” katanya di laman resmi Persita.
“Untuk paruh kedua musim ini kami kedatangan tiga pemain baru, tujuan kami adalah untuk meningkatkan kondisi tim,” tambah Lefuendes.
Pelatih asal Brasil itu menegaskan bahwa para pemain sudah mengetahui strategi dan sistem permainan tim, juga mengenal pemain Persita lainnya.
“Kami berharap mereka bisa membantu tim untuk bisa lebih baik di putaran kedua ini,” ucapnya.
Meski begitu, Lefuendes masih belum menentukan apakah mereka akan bermain sejak awal atas sebagai pemain pengganti.
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : persitafc.com/psis.co.id
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.