Kompas TV olahraga sepak bola

Link Live Streaming Eredivisie Zwolle vs NEC Dini Hari Nanti 02.00 WIB, Disiarkan Langsung Kompas TV

Kompas.tv - 11 Januari 2025, 20:00 WIB
link-live-streaming-eredivisie-zwolle-vs-nec-dini-hari-nanti-02-00-wib-disiarkan-langsung-kompas-tv
Para pemain Zwolle. Zwolle akan menghadapi NEC Nijmegen pada pekan ke-18 Eredivisie 2024/2025 di Stadion MACPARK Stadion, Minggu (12/1/2025) dini hari WIB. (Sumber: Instagram@peczwolle)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Vyara Lestari

ZWOLLE, KOMPAS.TV - Zwolle akan menghadapi NEC Nijmegen dalam duel tim papan tengah pada pekan ke-18 Eredivisie 2024/2025.

Zwolle vs NEC akan dimainkan di Stadion Macpark Stadion, Zwolle, Belanda, Minggu (12/1/2025) dini hari WIB.

Pertandingan akan dimainkan jam 02.00 WIB, dan disiarkan langsung Kompas TV.

Baca Juga: Link Live Streaming PSS Sleman Vs Persebaya Surabaya Sore Ini, Kick-Off Jam 15.30 WIB

Link live streaming Zwolle vs NEC akan disertakan di akhir artikel.

Baik Zwolle dan NEC saat ini tengah mencari kemenangan perdana di Januari.

Kedua tim mengakhiri Desember 2024 sama-sama dengan nirkemenangan.

 Zwolle ditahan imbang RKC Waalwijk 1-1, sedangkan NEC dikalahkan Willem II Tilburg 1-4.

Jelang menghadapi NEC, Pelatih Zwolle Johnny Jansen menegaskan timnya dalam kondisi terbaik.

Apalagi, mereka telah melakoni pemusatan latihan yang menurutnya berjalan baik saat rehat kompetisi.

“Kami mampu bekerja dengan baik, di bawah kondisi yang bagus,” ujarnya dikutip dari Oost.

“Memang ada sejumlah pemain cedera sebelum musim dingin. Untungnya kebanyakan dari mereka sudah kembali bergabung, jadi saya senang dengan itu,” lanjutnya.

Sayangnya, winger andalan Jansen, Younes Namli masih belum bisa dimainkan karena mengalami masalah di pangkal paha.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Oost/Omroep Gelderland




KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x