SEOUL, KOMPAS.TV - Tiga wakil Indonesia akan berlaga di babak 16 besar Korea Open 2024, yaitu dua dari ganda putra dan satu ganda campuran.
Babak 16 besar Korea Open 2024 dimainkan di Mokpo Indoor Stadium, Jumat (29/8/2024).
Turnamen sendiri sudah dimulai, dan link live streaming babak 16 besar Korea Open 2024 disertakan di akhir artikel.
Baca Juga: Jadwal Korea Open 2024: Indonesia Sisakan Tiga Wakil di Babak 16 Besar
Dari ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati menghadapi pasangan Korea Selatan Kim Won-ho/Jeong Na-eun.
Bagi pasangan Indonesia, ini diyakini bakal menjadi laga sulit mengingat mereka tak pernah bisa mengalahkan Kim/Jeong.
Padahal, kedua ganda sudah bertemu tiga kali, dan terakhir di semifinal German Open 2024.
Bahkan saat itu, Kim/Jeong menang dengan skor telak 21-5 dan 21-14.
Sementara itu, di ganda campuran Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana akan menghadapi wakil Malaysia Nur Mohd Azriyn Ayub/Tan We Kiong.
Bagi keduanya, duel ini menjadi pertemuan perdana mereka.
Sedangkan pasangan ganda putra Indonesia lainnya, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin akan melawan wakil Taiwan Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee.
Baca Juga: Rekap Hasil Korea Open 2024: Rehan/Lisa Lolos ke 16 Besar, 3 Wakil Indonesia Lainnya Gugur
Kedua pasangan baru sekali bertemu, yaitu di Japan Open 2024.
Ketika itu, Fikri/Daniel mampu mengalahkan duo Fang 21-16 dan 21-12.
Pertandingan pun diyakini bakal berlangsung seru, karena keduanya jelas bertekad ingin melaju ke babak selanjutnya.
Jadwal Pertandingan Indonesia
Court 1
Ganda Putra: Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana vs Malaysia Nur Mohd Azriyn Ayub/Tan We Kiong (Malaysia)
Court 2
Ganda Putra: Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin/Fang-Chih Lee/Fang Hen-lee (Taiwan)
Court 3
Ganda Campuran: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati/Kim Won-ho/Jeong Na-eun (Korea Selatan)
LINK LIVE STREAMING
Sumber : Tournament Software
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.