Kompas TV olahraga sepak bola

Link Live Streaming Persik Vs Malut United Jam 15.30 WIB: Ambisi Raih Kemenangan Kandang Perdana

Kompas.tv - 25 Agustus 2024, 14:17 WIB
link-live-streaming-persik-vs-malut-united-jam-15-30-wib-ambisi-raih-kemenangan-kandang-perdana
Pemain Persik Kediri. (Sumber: persikfc.i)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Iman Firdaus

KEDIRI, KOMPAS.TV - Persik Kediri bertekad meraih kemenangan di kandang perdana saat menjamu Malut United pada pekan ketiga Liga 1 2024/2025.

Persik vs Malut United akan berhadapan di Stadion Brawijaya, Minggu (25/8/2024).

Kick-off laga jam 15.30 WIB, dan link live streaming Persik vs Malut United akan ditempatkan di akhir artikel.

Baca Juga: Hasil Liga-Liga Eropa Tadi Malam hingga Dini Hari: Beda Nasib Manchester United dan Manchester City

Persik sendiri belum meraih kemenangan saat bermain di kandang, setelah di pekan pertama takluk dari Bali United 1-3 sebagai tuan rumah.

Namun, Persik berhasil bangkit dan mengalahkan PSS Sleman 2-0 di pekan berikutnya.

Kini Pelatih Persik Marcelo Rospide ingin timnya melanjutkan hasil positif itu di kandangnya sendiri.

Ia pun menegaskan telah mempelahari gaya permainan Malut United, dan telah menyiapkan strategi untuk bisa mewujudkan keinginannya.

“Gaya bermain Malut United berbeda dengan PSS kemarin dan akan menjadi tantangan tersendiri,” kata Rospide di laman resmi Liga 1.

“Kita sudah mempelajari bagaimana Malut United bertahan. Kita fokus pada bagaimana cara membongkar solidnya pertahanan dan memaksimalkan peluang yang ada, termasuk serangan balik,” sambungnya.

Di sisi lain, Pelatih Malut United, Imran Nahumarury mengatakan timnya sudah memperbaiki kekurangan setelah hanya bermain imbang di dua laga terakhir.

Baca Juga: Hasil Liga 1 Persija Jakarta vs Persis Solo: Menang 2-1 Carlos Pena Sebut Pemainnya Berkarakter

Salah satu, kekurangan yang diperbaiki adalah dalam melakukan penyelesaian akhir.

“Tim pelatih bersama pemain sudah memperbaiki kekurangan dalam dua laga sebelumnya. Kami harus mempersiapkan tim sebaik mungkin agar pertandingan berjalan sesuai harapan,” ucap eks bintang Persija dan timnas Indonesia itu.

“Tidak hanya pemain di lapangan, kami juga harus mengantisipasi pemain di bench cadangan Persik,” sambungnya.

LINK LIVE STREAMING

DI SINI


 




Sumber : ligaindonesiabaru.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x