Kompas TV olahraga sepak bola

Hasil Timnas Indonesia vs Brunei Skor Telak 6-0: Dimas Drajad Cetak Hattrick

Kompas.tv - 12 Oktober 2023, 21:03 WIB
hasil-timnas-indonesia-vs-brunei-skor-telak-6-0-dimas-drajad-cetak-hattrick
Striker Timnas Indonesia, Dimas Drajad (kiri) berhasil mencetak hattrick dalam kemanngan 6-0 atas Brunei Darussalam dalam kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (12/10/2023) di Stadion Gelora Bung Karno. (Sumber: Twitter Timnas Indonesia)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hasil Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Kamis (12/10/2023) malam WIB berkesudahan dengan skor 6-0. 

Tiga gol kemenangan Garuda dicetak oleh hattrick Dimas Drajad (7', 72', 90+1'), Rizky Ridho (12'), serta dwigol Ramadhan Sananta (62'p, 67'). 

Kemenangan ini memberi keuntungan terhadap Indonesia yang giliran melakoni laga tandang ke markas Brunei pada Selasa, 17 Oktober mendatang.

Baca Juga: Babak Pertama Timnas Indonesia vs Brunei: Dimas Drajad dan Rizky Ridho Bawa Garuda Unggul 2-0

Jalannya pertandingan

Sejak sepak mula, Timnas Indonesia langsung mendominasi jalannya pertandingan. 

Serangan bertubi-tubi Indonesia langsung berbuah gol pada menit ke-7. 

Bermula dari umpan lambung Asnawi ke kotak penalti, Hokky Caraka berhasil meneruskannya dengan tandukan. Tetapi, bola masih membentur tiang gawang. 

Beruntung, bola muntahan berhasil disambar menjadi oleh Dimas Drajad. 

Skuad Garuda akhirnya sanggup menggandakan keunggulan pada menit ke-12. 

Sepak pojok Saddil Ramdani berhasil diteruskan menjadi gol oleh Rizky Ridho. Tendangan first time Rizky Ridho berhasil menghujam ke pojok bawah gawang. Skor 2-0 untuk keunggulan Indonesia. 

Baca Juga: Erick Thohir: FIFA Akan Kirim 70 Perwakilan untuk Pantau Penyelenggaraan Piala Dunia U17




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x