JAKARTA, KOMPAS.TV - Cristiano Ronaldo disebut-sebut sebagai pemain yang membuka jalan bagi banyak bintang sepak bola Eropa untuk bermain di Arab Saudi.
Penyerang asal Portugal itu bergabung dengan Al Nassr pada Desember 2022 dengan gaji mewah senilai Rp3,2 triliun per tahun.
Seusai merampungkan transfernya ke Al Hilal, Neymar berpendapat Liga Arab Saudi menunjukkan perkembangan yang pesat setelah banyak pemain top seperti Karim Benzema, N’Golo Kante, Sadio Mane, Roberto Firmino, dan Riyad Mahrez bergabung.
Baca Juga: Hitung-hitungan Gaji Neymar per Detik, Jam, hingga Tahunan di Al Hilal
"Saya percaya Cristiano Ronaldo memulai semua ini dan semua orang menyebutnya gila," ungkap Neymar dikutip dari ESPN, Kamis (17/8/2023).
"Hari ini Anda melihat liga semakin berkembang, sangat kompetitif," lanjutnya lagi.
Neymar menyatakan antusiasmenya untuk segera bermain melawan Ronaldo, Benzema, dan Firmino. Ia menyatakan bahwa pertemuan dengan pemain berkualitas lain meningkatkan motivasi dan kegembiraannya dalam pertandingan.
Baca Juga: Resmi Neymar Pindah ke Al Hilal, Jadi Transfer Termahal Liga Arab Saudi?
"Menjadi menyenangkan bertemu pemain berkualitas dari tim lain. Ini membuat Anda senang dan memotivasi agar bisa bermain lebih baik," ucap dia.
"Ketika Anda menghadapi Ronaldo, Benzema, Firmino, kegembiraan menjadi lebih besar," ungkapnya..
Bersama Al Hilal, Neymar memiliki tekad besar untuk menuliskan kisah baru dan meraih sukses bersama klub.
Baca Juga: Neymar Gabung dengan Al-Hilal, Nilai Transfer Selisih Rp2,21 Triliun Dibanding Harga Beli PSG
"Saya percaya daya saing itu penting. Ini menjadi alasan saya bergabung di liga (Arab Saudi). Saya mau membantu liga berkembang," pungkas Neymar.
Neymar resmi mengakhiri masa bermainnya bersama PSG dan bergabung dengan Al Hilal, Rabu (16/8/2023).
Dalam pengumuman resmi yang dirilis Al-Hilal melalui Twitter, Neymar disebut sebagai pemain nomor 10 asal Brasil yang mampu mencetak gol sebanyak legenda sepak bola, Pele.
"Jajaran direksi Al Hilal telah menyelesaikan perekrutan pemain nomor 10 asal Brasil dan top scorer mereka, menyamai rekor Pele, dan bintang Paris Saint-Germain, Neymar Junior," tulis Al-Hilal.
Baca Juga: Berpisah Lagi dengan Messi, Neymar Tulis Pesan Menyentuh
Meskipun rincian biaya transfer tidak diungkap secara eksplisit, Neymar diperkirakan dibeli dengan harga 86 juta paun atau sekitar Rp1,67 triliun.
Neymar akan menjadi pemain termahal yang pernah direkrut oleh Liga Arab Saudi jika laporan tersebut terkonfirmasi.
Selain itu, selama dua tahun kontraknya di Al Hilal, Neymar diprediksi akan menerima gaji sebesar 130 juta paun (Rp2,5 triliun) setiap tahunnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.