Kompas TV olahraga sepak bola

Pengerjaan Fasilitas Stadion Manahan untuk Piala Dunia U20 Ditargetkan Rampung Awal April

Kompas.tv - 1 Maret 2023, 18:48 WIB
pengerjaan-fasilitas-stadion-manahan-untuk-piala-dunia-u20-ditargetkan-rampung-awal-april
Stadion Manahan, Solo. (Sumber: Antara Photo)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Hariyanto Kurniawan

SOLO, KOMPAS.TV - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo menargetkan untuk merampungkan semua pengerjaan fasilitas Stadion Manahan untuk venue Piala Dunia U20 pada awal April 2023.

Menurut hasil inspeksi dari FIFA beberapa waktu lalu, masih ada sejumlah pekerjaan rumah yang harus diselesaikan guna menjadikan Stadion Manahan sebagai venue yang siap untuk Piala Dunia U20 bulan Mei mendatang. 

Beberapa hal yang masih harus disempurnakan di antaranya lampu penerangan, pengaspalan lokasi parkir dan merapikan arena.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Solo, Rini Kusumandari mengatakan, pengerjaan fasilitas di Stadion Manahan ini ditargetkan selesai pada awal April 2023.

"Awal April. Targetnya awal April harus semuanya sudah selesai," kata Rini seusai mengikuti rapat koordinasi tentang laporan hasil inspeksi FIFA dalam rangka persiapan FIFA U-20 World Cup Tahun 2023 di Solo, dikutip dari Kompas.com, Rabu (1/3/2023). 

Rini menyampaikan, pihaknya saat ini berkoordinasi dengan pihak terkait guna penambahan lampu penerangan yang masih minum di Stadion Manahan. 

Sejauh ini, dia mengatakan, sudah mengajukan permintaan penambahan lampu ke Kementerian PUPR tapi hanya untuk tiga titik yakni di pintu F, A dan B.

"Catatannya penerangan-penerangan di kawasan masih minim," lanjutnya.

"Kami juga koordinasi dan minta PLN untuk bisa membantu. Pak Wali sampaikan koordinasi dengan PLN, siapa tahu bisa. Karena kami sudah menembusi ke Kementerian PUPR ada tambahan lampu tapi hanya tiga titik, masih ada kekurangan," jelas Rini. 

Baca Juga: Erick Thohir Targetkan Timnas Indonesia Lolos 16 besar di Piala Dunia U20 2023

Selain itu, Pemkot Solo juga melibatkan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait untuk merampungkan pengerjaan fasilitas venue Piala Dunia U20 yang masih kurang. 

Di antaranya dengan Dinas Perhubungan (Dishub) terkait marka jalan, dan marka parkir serta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota (DPU-PR) untuk pengaspalan jalan parkir dan lainnya.

"Ini koordinasi antar OPD yang terkait. Jadi kami minta, tadi dipimpin Pak Wali (Wali Kota) dan Pak Wakil (Wakil Wali Kota) untuk bisa bisa semua OPD mem-backup," ujarnya.

"Jadi kalau kebutuhan-kebutuhan yang tidak bisa di-backup oleh Dispora tentunya OPD lain yang mem-backup."

"Jadi seperti Dishub, kami butuh marka jalan, marka parkir, karena memang untuk marka garis parkir itu harus diadakan, itu dari Dishub," ucap dia.

"Lalu ada pengaspalan, kami enggak ada angggaran. Itu juga ada dari DPUPR. Jadi di-brief dari FIFA, itu semuanya akan kami tindaklanjuti," pungkasnya. 

Piala Dunia U20 2023 akan digelar di Indonesia dari 20 Mei hingga 11 Juni. 

Selain Stadion Manahan (Solo) yang menjadi salah satu venue, ada lima stadion lain lagi yang juga menjadi venue Piala Dunia U20 2023 yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Jakabaring (Palembang), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya) dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar).  

Baca Juga: Piala Dunia U20, Erick Thohir: Habis dari Piala Asia, Timnas akan TC Lama di Luar Negeri


 




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x