YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, menegaskan akan lebih selektif dalam memilih turnamen yang akan diikuti para pebulu tangkis Tanah Air.
Hal ini dikarenakan masalah cedera yang kerap dialami atlet saat melakoni turnamen.
Terakhir, di ajang Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022 ada tiga wakil Indonesia yang memutuskan mundur dari dua perhelatan itu karena mengalami masalah fisik.
Pemain ganda campuran, Mychelle Crhystine Bandaso, mundur di tengah pertandingan babak pertama Indonesia Masters 2022 lantaran menderita cedera pinggang.
Kasus serupa kembali terjadi kepada Praveen Jordan yang juga terkena permasalahan cedera.
Praveen bersama pasangannya Melati Daeva Oktavianti batal bertanding dalam babak kedua Indonesia Open 2022 karena cedera punggungnya kambuh.
Baca Juga: Istora Senayan Pecah! Penonton Indonesia Masters 2022 Teriak & Tepuk Tangan untuk Greysia Polii
Kemudian pemain lain yang terpaksa menepi adalah Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (ganda putra).
Yeremia menderita cedera ACL saat melakoni pertandingan perempat final Indonesia Open 2022 bersama pasangan mainnya, Pramudya Kusumawardana.
Lalu ada juga Mohammad Ahsan mengalami masalah lutut saat tampil di perhelatan Indonesia Masters 2022.
Bahkan Fajar Alfian juga menderita cedera pinggang saat bermain di babak puncak atau final Thailand Open 2022.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.