JAKARTA, KOMPAS.TV - Dengan dua pertandingan yang sudah dilalui dan satu pertandingan tersisa di babak kualifikasi Piala Asia 2023, banyak tim yang masih bersaing untuk mencapai panggung sepak bola terbesar di benua termasuk empat tim asal Asia Tenggara, salah satunya Timnas Indonesia.
Sementara Singapura, Kamboja dan Myanmar yang sudah kehilangan peluang lolos pada Sabtu (11/6/2022) kemarin, Malaysia, Indonesia, Thailand dan Filipina masih memiliki peluang menjelang pertandingan terakhir hari Selasa (14/6/2022).
Pada babak kualifikasi ini, hanya enam juara grup dan lima runner-up terbaik yang akan lolos ke putaran final Piala Asia 2023.
Lantas bagaimana peluang tim-tim asal ASEAN untuk meraih tiket lolos?
Thailand sejauh ini menjadi tim asal Asia Tenggara terdepan untuk lolos ke Piala Asia.
The War Elephants telah meraih dua kemenangan beruntun atas Maladewa (3-0) dan Sri Lanka (2-0) yang membuat mereka mengoleksi enam poin dari dua laga.
Di laga terakhir melawan Uzbekistan, tim asihan Mano Polking itu hanya butuh hasil imbang untuk memastikan diri meraih tempat di Piala Asia.
Bahkan jika gagal meraih poin pun, The War Elephants masih berpeluang besar untuk lolos asalkan tidak kalah dengan skor super besar.
Baca Juga: Rekap Hasil Kualifikasi Piala Asia 2023: Thailand-Filipina Menang, Indonesia & Malaysia Tumbang
Sementara Filipina, mempunyai langkah yang lebih berat dari Thailand.
The Azkals baru meraih empat poin dari dua pertandingan dengan hasil imbang lawan Yaman (0-0) dan kemenangan tipis atas Mongolia (1-0).
Tim asuhan Thomas Dooley itu saat ini duduk di peringkat kedua di bawah Palestina yang memiliki enam poin.
Dan di laga terakhir, Filipina akan melawan Palestina. Kekalahan akan membuat peluang lolos mereka sangat tipis dan sebaliknya kemenangan akan membuat mereka menjadi juara grup serta meraih tiket Piala Asia 2023.
Jika hanya meraih hasil imbang, kelolosan Filipina akan ditentukan berdasarkan hasil dari grup-grup lain.
Selain Thailand dan Filipina, Malaysia juga masih berpeluang lolos ke Piala Asia 2023.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.