Kompas TV olahraga kompas sport

Prediksi Media Kuwait: Timnas Indonesia Tak Akan Lolos ke Piala Asia 2023

Kompas.tv - 7 Juni 2022, 15:39 WIB
prediksi-media-kuwait-timnas-indonesia-tak-akan-lolos-ke-piala-asia-2023
Skuad Timnas Indonesia saat berlaga di Piala AFF 2020, Minggu (12/12/2021). (Sumber: PSSI)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Redaksi Kompas TV

JAKARTA, KOMPAS.TV - Salah satu media asing asal Kuwait memprediksi Timnas Indonesia tidak akan lolos ke Piala Asia 2023. Pratinjau tersebut dilontarkan oleh media Kuwait, Al Anbaa.

Timnas indonesia akan melakoni serangkaian tiga pertandingan round 3 Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait. 

Duel Indonesia vs Kuwait sendiri akan berlangsung besok Rabu (8/6/2022) mulai pukul 23.15 WIB. 

Tergabung di Grup A bersama tuan rumah Kuwait, Yordania, dan Nepal, Indonesia sebenarnya memiliki kans untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023. 

Secara peringkat FIFA, Indonesia (158) memang masih kalah dari Yordania (91) ataupun Kuwait (146) sendiri. Tetapi, Garuda unggul atas sepuluh peringkat atas Nepal (168). Setidaknya Indonesia bisa mengincar posisi runner up. 

Baca Juga: Jelang Timnas Indonesia vs Kuwait, Begini Kata Shin Tae-yong Soal Absennya Egy dan Evan Dimas

Sebab, dari total 24 peserta ronde ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 ini, akan ada 11 tiket putaran final yang diperebutkan. 11 kuota sisa terdiri dari 6 juara grup dan 5 runner up terbaik. 

Namun, Al Anbaa memprediksi Kuwait dan Yordania akan finis di posisi dua teratas Grup A. 

Al Anbaa menyebut Yordania memang lebih diunggulkan menjadi juara grup, apabila hanya menilik ranking FIFA. Sementara itu, Indonesia dianggap minim pengalaman di Piala Asia. 

Sejarah mencatatat Kuwait baru absen tiga kali dari total 13 edisi Piala Asia. Bahkan, mereka sempat menjadi juara pada edisi 1980, saat mereka menjadi tuan rumah. 

Di sisi lain, Garuda baru empat kali tampil di kompetisi sepak bola tertinggi di Asia, edisi 1994, 2000, 2004, dan 2007 kala bertindak sebagai tuan rumah bersama Thailand, Vietnam, dan Myanmar. 

Baca Juga: Shin Tae-yong Jengkel Lihat Wajah Murung Skuad Timnas Indonesia, Kritik Gong Oh-kyun Terbukti?

“Situasi itu meningkatkan peluang Al-Azraq mencapai putaran final, karena perbedaan teknis antara tim Nepal dan Indonesia," tulis Al Anbaa

"Artinya, dua tiket ke putaran final akan dimiliki Al-Azraq dan Yordania."

Meskipun memiliki lawan-lawan yang sulit, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyebut Garuda akan tampil habis-habisan demi lolos ke putaran final. 

"Bola itu bundar," kata pelatih asal Korea Selatan itu, dikutip dari Kompas.com. 

"Pastinya kita akan bekerja maksimal melawan Kuwait, Yordania, dan Nepal." 

Indonesia akan langsung menghadapi Kuwait di Ahmed Al-Jaber International Stadium, Kuwait City. Duel Indonesia vs Kuwait ini akan berlangsung besok Rabu (8/6/2022) mulai pukul 23.15 WIB. 




Sumber : Al Anbaa/Kompas.com




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Forkopimda Sulsel Pantau Misa Natal

27 Desember 2024, 14:53 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x