YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Dua klub besar Eropa mengincar Roberto Mancini sebagai pelatih. Manchester United dan Paris Saint-Germain (PSG) disebut-sebut ingin mendapatkan servis mantan bos Manchester City itu.
Mancini sendiri masih berstatus pelatih Timnas Italia, namun masa depannya menjadi tanda tanya setelah ia gagal membawa tim berjuluk Gli Azzurri itu lolos ke putaran final Piala Dunia Qatar 2022.
Kekalahan 0-1 dari Makedonia Utara mengubur impian Italia untuk tampil di Qatar. Hasil ini memicu perdebatan di kalangan pengamat terkait status Mancini.
Baca Juga: Gagal Bawa Italia ke Piala Dunia 2022, Roberto Mancini Latih Manchester United?
Dikutip dari Football Italia, Minggu (27/3/20222), sosok asal Italia itu baru saja mendapatkan kontrak baru dari Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) yang membuatnya terikat hingga Juni 2026.
Kontrak tersebut merupakan buah dari keberhasilan pelatih 57 tahun itu yang mengantarkan Italia menjuarai EURO alias Piala Eropa 2020.
Mancini masih bakal mendampingi Marco Verratti dan kawan-kawan dalam laga melawan Turki yang juga baru saja gagal melangkah ke Piala Dunia 2022.
Duel dua negara ini akan tersaji pada 30 Maret 2022. Sejauh ini, Mancini masih bungkam soal masa depannya bersama Timnas Italia.
Meski demikian, sudah muncul rumor mengenai masa depannya. Selain itu, Mancini sudah masuk radar Paris Saint-Germain dan Manchester United.
Baca Juga: Kata Roberto Mancini usai Gagal Bawa Italia ke Piala Dunia 2022
Dua klub elite Eropa ini memang sedang membutuhkan sosok nakhoda baru untuk menghadapi musim 2022-2023.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.