Kompas TV olahraga kompas sport

Hadapi Persebaya di Laga Terakhir Grup C Piala Menpora, PSS Sleman Maksimalkan Materi Taktikal

Kompas.tv - 5 April 2021, 13:38 WIB
hadapi-persebaya-di-laga-terakhir-grup-c-piala-menpora-pss-sleman-maksimalkan-materi-taktikal
Piala Menpora 2021 (Sumber: Bolasport)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Eddward S Kennedy

Baca Juga: Kalahkan Persik Kediri, PSS Sleman Panaskan Persaingan di Grup C Piala Menpora

Persik Kediri yang meraih 3 poin juga memiliki kesempatan untuk lolos dalam delapan besar. Joko Susilo, Pelatih Persik mengatakan target anak asuhnya hanya bermain maksimal di tiap pertandingannya.

"Lolos atau tidak (delapan besar) itu bukan target kami," ujarnya dalam konferensi pers usai pertandingan melawan Madura United.

Joko mengungkapkan tujuan Persik ikut Piala Menpora 2021 tak menargetkan apapun.

Baca Juga: Kecewanya Dejan Antonic Saat PSS Gagal Kalahkan Persela di Piala Menpora

Didik Ludianto, Pelatih Persela Lamongan, mengungkapkan masih menemui kelemahan dalam skuatnya yang harus dibenahi ketika menghadapi pertandingan selanjutnya.

Bertemu dengan Persik di laga terakhir, Didik mengungkapkan akan melakukan evaluasi dalam timnya.

Baca Juga: Bali United Masih Tunggu Lawan di Babak 8 Besar Piala Menpora

"Maka dari itu ke depannya, mari perbaiki bersama-sama. Kami evaluasi. Kalau ingin lolos ya harus menang!" ujarnya.

Pertandingan terakhir grup C Piala Menpora 2021 akan digelar pada Rabu, 7 April 2021, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Persela Lamongan Vs Persik Kediri Pukul 15.15 WIB

PSS Sleman Vs Persebaya Surabaya Pukul 18.15 WIB




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x