JAKARTA, KOMPAS.TV - Hasil Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) 2025 akan diumumkan hari ini, tepatnya Selasa (18/10/2025) pukul 15.00 WIB.
Para peserta dapat langsung mengecek status kelulusan mereka melalui link resmi pengumuman-snbp.snpmb.id atau melalui link mirror yang disediakan oleh masing-masing Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Berikut langkah-langkah untuk mengecek hasil SNBP 2025:
Penggunaan link mirror PTN mempermudah peserta untuk langsung mengecek status kelulusan pada universitas yang telah dipilih saat pendaftaran, tanpa perlu mencari dalam daftar keseluruhan.
Baca Juga: Puslapdik Imbau Guru Non-ASN Periksa Data Rekening untuk Pencairan Tunjangan
Bagi peserta yang dinyatakan lulus SNBP 2025, terdapat beberapa langkah yang harus dilakukan:
Perlu diingat bahwa panitia SNBP 2025 akan memberikan sanksi tegas bagi sekolah maupun siswa yang terbukti melakukan kecurangan dalam proses pendaftaran.
Sanksi bagi sekolah dapat berupa pembatalan kepesertaan pada SNBP tahun berikutnya, sedangkan bagi siswa yang dinyatakan lulus namun terbukti melakukan kecurangan dapat dibatalkan status kelulusannya.
Dengan demikian, semua peserta SNBP 2025 diharapkan sudah siap untuk mengecek hasil seleksi pada pukul 15.00 WIB hari ini. Selamat mencoba dan semoga berhasil!
Baca Juga: Pengumuman Hasil SNBP 2025 Besok, Ini Link Utama dan Link Mirror yang Wajib Diketahui
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.
Severity: Core Warning
Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))
Filename: Unknown
Line Number: 0
Backtrace: