Kompas TV nasional hukum

Ketua KPK Jelaskan Barang yang Disita dari Rumah Ridwan Kamil usai Penggeledahan

Kompas.tv - 13 Maret 2025, 08:37 WIB
ketua-kpk-jelaskan-barang-yang-disita-dari-rumah-ridwan-kamil-usai-penggeledahan
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Setyo Budiyanto memberikan keterangan pada awan media, Jakarta, Rabu (12/3/2025). (Sumber: Tangkapan Layar YouTube KompasTV)
Penulis : Tri Angga Kriswaningsih | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Setyo Budiyanto memberikan keterangan mengenai apa saja yang disita dari rumah eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil oleh KPK, Senin (10/3/2025) lalu. 

"Pastinya kalau soal disita dan tidak, pasti ada ya, beberapa dokumen, kemudian beberapa barang," ujar Setyo di Jakarta, Rabu (12/3/2025), dipantau dari YouTube KompasTV

Ia mengatakan, penyitaan dilakukan terhadap hal-hal yang relevan dengan penanganan kasus yang sedang ditangani KPK. 

Namun, ketika ditanyai wartawan mengenai detail barang apa saja yang disita, Setyo enggan membeberkan. 

Baca Juga: Golkar Tegaskan Penggeledahan Rumah Ridwan Kamil Tak Terkait dengan Partai

Setyo mengatakan, apabila barang yang disita tidak memiliki relevansi dengan kasus yang sedang ditangani, nantinya barang akan dikembalikan.

Ketika ditanyai tentang pemanggilan terhadap Ridwan Kamil, Setyo menjawab, "Nanti pasti ya, saya kembalikan kepada penyidiklah urusan teknis seperti itu," ujarnya. 

Ridwan Kamil sendiri masih berstatus saksi, menurut keterangan Setyo saat ditanyai awak media. 

Kemudian, saat ditanyai tentang kapan tersangka kasus dugaan korupsi Bank BJB akan diungkapkan ke publik, Setyo enggan pula membeberkan. 

"Nanti akan disampaikan oleh jubir," katanya. 

Baca Juga: Ketua KPK soal Kapan Ridwan Kamil Dipanggil untuk Diperiksa: Nanti Pasti

Penggeledahan Rumah Ridwan Kamil 




Sumber : Kompas TV, Antara

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x