JAKARTA, KOMPAS TV - Bakal calon gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berjanji akan mendorong profesi ojek online atau ojol masuk ke dalam sektor perkerjaan formal.
“Kalau nanti saya menjadi Gubernur Jakarta, saya akan mendorong itu (ojol jadi pekerja formal),” kata Pramono di Jakarta Pusat, Minggu (15/9/2024), seperti dikutip dari YouTube Kompas TV.
Politikus PDI Perjuangan atau PDI-P itu menyebut, dengan nantinya ojol masuk ke dalam sektor formal, sehingga mereka bisa mendapatkan pendapatan yang pasti. Setidaknya, nanti upahnya akan disetarakan dengan Upah Minimum Regional (UMR) Jakarta.
Baca Juga: Pramono Anung Janji Jadikan Ojol Pekerja Formal dan Gaji UMR
"Sehingga kalau (ojol jadi pekerjaan) formal, maka pendapatannya itu minimum UMR, kemudian bisa diatur lebih dari itu dan pemerintah saat ini sedang merumuskan itu," katanya.
"Nah kalau saya jadi gubernur Jakarta, saya akan mendorong itu. Sehingga ada kepastian pendapatan dan juga ada pelayanan kepada ojol nanti," imbuh Pramono Anung.
Sebelumnya diberitakan, bakal calon wakil gubernur Jakarta, Rano Karno sempat bertemu dan mendengarkan keluhan yang disampaikan oleh sejumlah pengemudi ojol.
Rano Karno menilai, ojol sudah menjadi bagian penting kehidupan masyarakat, khususnya di Jakarta. Oleh sebab itu, kesejahteraan pengemudi ojol perlu diperhatikan, termasuk terkait aturan tarif.
Baca Juga: Jadi Ketua Timses Pramono-Rano di Pilgub Jakarta 2024, Cak Lontong Ingin Buat Warga Bahagia
"Inilah menariknya Jakarta kan, bahwa ojol itu bagian dari sebuah kehidupan yang enggak bisa diasingkan," kata Rano saat bertemu para pengemudi ojol di Tanjung Duren, Jakarta Barat, Senin (2/9/2024).
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.