JAKARTA, KOMPAS.TV – Calon presiden (capres) RI nomor urut 2, Prabowo Subianto, mengatakan akan merekrut difabel untuk bekerja di sektor pemerintahan dan menerapkan teknologi untuk membantu mereka.
Hal itu disampaikan Prabowo dalam debat kelima Pilpres 2024 yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC) pada Minggu (4/2/2024) malam.
Ia menjawab pertanyaan panelis tentang komitmen dalam pemberian konsesi dan penyediaan data disabilitas.
“Intinya adalah benar bahwa kita harus lebih berpihak kepada mereka, dan kita berkomitmen untuk juga nanti meretrut mereka ini di dalam pekerjaan-pekerjaan yang bisa mereka lakukan di pemerintahan dan juga di komunitas pertahanan,” kata Prabowo.
Baca Juga: Saat Prabowo Setuju Anies soal Peningkatan Kualitas Guru dan Dosen: Beliau Mantan Menteri Pendidikan
Ia mengatakan masalah disabilitas merupakan hal penting yang harus diperhatikan. Oleh sebab itu, dirinya melalui Partai Gerindra telah berjuang untuk para difabel.
“Kami yang mensponsori undang-undang disabilitas. Kami yang mendorong itu disahklan di DPR,” kata dia.
“Jadi kami juga berkomitmen bahwa kita harus memberi pendidikan khusus untuk mereka, membantu.”
Prabowo mengaku dirinya sering mengirim tim olahraga disabilitas untuk mengikuti olimpiade, termasuk sepak bola.
“Saya juga sering mengirim tim-tim olahraga untuk olimpiade disabilitas. Sepak bola disabilitas dan sebagainya.”
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.