Kompas TV nasional rumah pemilu

Anies Sempat Terharu Lihat Iklan Videotron Aniesbubble di Bekasi, tapi Belum Sehari sudah Diturunkan

Kompas.tv - 16 Januari 2024, 07:50 WIB
anies-sempat-terharu-lihat-iklan-videotron-aniesbubble-di-bekasi-tapi-belum-sehari-sudah-diturunkan
Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menyampaikan penutupan dalam debat pertama di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (12/12/2023) malam. (Sumber: Kompas TV)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Deni Muliya

BEKASI, KOMPAS.TV - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan sempat terharu setelah melihat iklan videotron aniesbubble yang dipasang para penggemarnya di depan Grand metropolitan Bekasi, Jawa Barat.

"Masya Allah, enggak pernah terbayang begini. Saya baru lihat nih. Masya Allah luar biasa," kata Anies di Bandara Patimura, Ambon, Maluku, Senin (15/1/2024).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun mengucapkan terima kasih kepada para penggemar dan pendukung pasangan Anies-Muhaimin yang sudah membuat terobosan iklan tersebut.

Baca Juga: Mahfud MD Tanggapi Prabowo: Pertanyaan Anies dan Ganjar Bisa Dijawab Tanpa Harus Buka Rahasia Negara

"Saya mau bilang terima kasih, luar biasa," ujar Anies.

Menurut Anies, tindakan yang dilakukan oleh para penggemarnya itu merupakan gerakan semesta untuk mengikhtiarkan perubahan. 

Dia pun tidak pernah membayangkan, beberapa pernyataannya dibuat kutipan dan diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris.

Namun, sayangnya iklan videotron yang menampakkan dirinya tersebut terpaksa harus di-take down atau diturunkan.

Padahal, penanyangan iklan videotron tersebut belum genap sehari. Hal tersebut diketahui dari unggahan Olppaemi Project di akun X @olpproject.

Ollpaemi Project mengabarkan bahwa videotron Anies Baswedan yang dijadwalkan tayang selama seminggu atau mulai dari 15 Januari hingga 21 Januari 2024 harus diturunkan.

Baca Juga: Andi Widjajanto Balas Pernyataan Jokowi: Prabowo Justru yang Banyak Menyerang Anies Secara Personal

"Sayangnya, kami harus mengabarkan bahwa LED ads yang telah dijadwalkan tayang selama seminggu (15-21 Januari 2024) di Bekasi dan Jakarta tidak dapat lanjut tayang di lokasi tersebut karena suatu hal di luar kuasa kami," tulis Ollpaemi Project.

Ollpaemi Project menyebut, pihaknya saat ini sedang mengupayakan solusi terbaik dengan pihak-pihak terkait mengenai permasalahan ini.

Sebelumnya, beredar video yang memperlihatkan videotron di depan Grand Hotel Metropolitan Bekasi.

Papan reklame modern tersebut didesain khusus oleh Anies bubble @aniesbubble yang berkolaborasi dengan olpproject @olpproject.

Video iklan tersebut diketahui memperlihatkan capres nomor urut 1, Anies Baswedan, ala oppa-oppa Korea.

Baca Juga: Anies Baswedan Diduga Ditampar saat Kampanye di Pontianak, Timnas AMIN Bakal Tingkatkan Keamanan




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x