Kompas TV nasional peristiwa

KNKT Ungkap Moda Penerbangan Sumbang Kecelakaan Terbanyak Sepanjang 2023

Kompas.tv - 14 Desember 2023, 15:37 WIB
knkt-ungkap-moda-penerbangan-sumbang-kecelakaan-terbanyak-sepanjang-2023
Pesawat Semuwa Aviasi Mandiri (SAM) Air dengan nomor penerbangan PK-SMW yang sempat dikabarkan hilang kontak pada Jumat (22/6/2023) ditemukan terjatuh dan terbakar di Yalimo, Papua Pegunungan. (Sumber: YouTube Kompas TV)
Penulis : Dina Karina | Editor : Edy A. Putra

 

JAKARTA, KOMPAS.TV - Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) mengungkapkan, sepanjang tahun 2023, moda penerbangan tercatat menyumbang angka terbesar kasus kecelakaan yaitu 7 kasus dan 13 kejadian serius dengan investigasi kategori runway excursion mendominasi. 

Diikuti moda lalu lintas dan angkutan jalan (LLAJ) sebanyak 10 kecelakaan, moda pelayaran sebanyak 6 kecelakaan, dan moda perkeretaapian sebanyak 4 kecelakaan.

"Moda penerbangan telah menyelesaikan 13 laporan awal, 5 laporan akhir dan memberikan 11 rekomendasi yang ditujukan kepada Otoritas Penerbangan Sipil Indonesia (2), Operator Pesawat Udara (4), Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan (2) dan Operator Bandar Udara (3)," tulis KNKT dalam laman resminya, Kamis (14/12/2023). 

Baca Juga: SKB CPNS Kemenag Digelar 19 Desember 2023, Ini Tata Tertib dan Sanksi bagi yang Melanggar

KNKT menyebut kecelakaan pesawat udara Cessna C208B yang menabrak gunung di Papua dan Boeing 737 yang mengalami kejadian tail strike sebanyak 4 kali, menjadi kejadian paling menonjol sepanjang tahun 2023. 

Terkait kejadian-kejadian ini, KNKT menyatakan telah berkoordinasi dengan operator pesawat udara untuk melakukan tindakan perbaikan. 

Pada moda LLAJ, terjadi penurunan angka kecelakaan dari 18 kasus pada 2021 dan 15 kasus pada 2022, menjadi 10 kasus pada tahun ini.

Terdapat 3 kasus kecelakaan paling menonjol sepanjang 2023 yaitu kecelakaan tunggal bus pariwisata B-7260-CGA yang jatuh ke jurang di Kawasan Wisata Guci.

Baca Juga: Kemenkes Terbitkan Surat Edaran, Minta Seluruh Faskes Waspadai Lonjakan Covid saat Nataru

Kemudian kecelakaan di Exit Tol Bawen, Jawa Tengah, dan kecelakaan beruntun truk tronton dengan kendaraan lainnya di Jalan Perintis Kemerdekaan, Jawa Barat.

Adapun total laporan akhir yang telah diselesaikan pada moda LLAJ sebanyak 7.

Selanjutnya, berdasarkan data investigasi dalam kurun 2013-2023, pada moda pelayaran, terjadinya kecelakaan didominasi berupa kebakaran kapal bersumber dari eksternal kapal yaitu muatan truk (53 persen) dan kendaraan (47 persen). 

Sepanjang tahun 2023, moda pelayaran telah menyelesaikan 11 laporan akhir dengan 44 rekomendasi yang 82 persen di antaranya masih berstatus open

"Kecelakaan paling menonjol di tahun ini yaitu, ledakan dan kebakaran kapal tangki minyak Kristin, kebakaran kapal Ro-Ro penumpang, dan kebakaran 62 kapal ikan di kolam pelabuhan Tegalsari," ujar KNKT. 

Baca Juga: Bank Mandiri Luncurkan Livin Paylater, Limit Sampai Rp20 Juta

Selanjutnya, moda perkeretaapian telah menyelesaikan 3 laporan awal, 1 laporan akhir, dan 1 draf laporan akhir (menunggu safety action stakeholders). 

Selama 2023, rekomendasi keselamatan yang telah ditindaklanjuti oleh pihak penerima rekomendasi sebanyak 87 persen dengan status closed, sehingga rekomendasi keselamatan yang belum ditindaklanjuti sebesar 13 persen dengan status open

Kasus kecelakaan KA 17 (Argo Semeru) di KM 520+4 petak jalan Stasiun Sentolo – Wates, Daop 6 Yogyakarta menjadi kejadian yang paling menonjol di tahun ini.

Baca Juga: Jokowi: Indonesia Paling Banyak Penjarakan Koruptor, Jangan Bangga

Selain investigasi, keempat moda transportasi KNKT juga aktif dalam berbagai kegiatan seperti pelatihan pengembangan kemampuan, tinjauan lapangan, inspeksi keselamatan, rapat koordinasi, partisipasi dalam kegiatan internasional.

Lalu monitoring tindak lanjut rekomendasi, Focus Group Discussion (FGD), Accident Review Forum (ARF), dan penandatanganan nota kesepahaman terkait kerja sama antarinstansi.


 




Sumber : KOMPAS TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x