Kompas TV nasional rumah pemilu

Andi Arief Pastikan Demokrat Siap Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran di Pilpres 2024

Kompas.tv - 24 Oktober 2023, 08:12 WIB
andi-arief-pastikan-demokrat-siap-menangkan-prabowo-gibran-satu-putaran-di-pilpres-2024
Kepala Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat Andi Arief usai diperiksa Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Selasa (10/5/2022). (Sumber: KOMPAS.com / IRFAN KAMIL)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS TV - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Demokrat, Andi Arief menyatakan, partainya siap memenangkan bakal capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024. 

Ia berharap pasangan itu bisa memenangkan pesta demokrasi nanti dengan sistem satu putaran. 

"Mas Ketum Agus Yudhoyono, kami kader Demokrat Bangga dalam barisanmu. Setiap orang punya momentumnya sendiri. Kini kami di belakangmu mensukseskan pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming. Bismillah satu putaran!," tulis Andi dalam akun media sosial X (dahulu Twitter) @Andiarief_, Senin (23/10/2023). 

Baca Juga: Ditanya soal Gibran dan Dinasti Politik, Prabowo Subianto: Kita Dinasti Merah-Putih!

Menurut dia, Demokrat akan berkomitmen untuk memenangkan Prabowo di Pilpres 2024. 

"Sesuai komitmen kami, apapun yang bapak Prabowo putuskan, Partai Demokrat akan bersama dalam Pilpres kali ini," imbuhnya.

"Tentu keputusan itu telah ditimbang dengan sangat rasional demi kesuksesan Pilpres 2024," katanya. 

Gibran Rakabuming Raka resmi menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Hal itu disampaikan langsung oleh Prabowo di kediamannya di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Minggu (22/10/223) malam usai berkoordinasi dengan para ketua umum partai anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM).

KIM terdiri dari delapan partai politik yaitu Partai Golongan Karya, Partai Amanat Nasional, Partai Demokrat, Partai Gerindra, Partai Gelora, Partai Bulan Bintang, Partai Garda Republik, dan Partai Prima.

Pertemuan itu dihadiri lengkap oleh ketua umum masing-masing dan sekretaris jenderal masing-masing.

Baca Juga: Ini Kata Ketua DPP PKS soal Gibran Rakabuming Raka Jadi Bacawapres Prabowo Subianto!

"Kita telah berembuk secara final, secara konsensus, seluruhnya sepakat untuk mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden Koalisi Indonesia Maju untuk 2024-2029 dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden dari Koalisi Indonesia Maju,” ucap Prabowo.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x