JAKARTA, KOMPAS.TV - DPP PDI Perjuangan membuka pintu untuk Partai Demokrat bergabung mendukung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (bacapres) di 2024.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan, sejak pertemuan Ketua DPP PDIP Puan Maharani dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), arah komunikasi kedua partai semakin positif.
Bahkan, prospek kerja sama antara kedua belah pihak memang harus ditindaklanjuti dengan pertemuan lanjutan.
"Pertemuan antara Mbak Puan dan Mas AHY kan berjalan dengan positif. Tentu saja ini menjadi suatu modal yang sangat baik, lah," ujar Hasto di sela acara pertunjukan wayang orang Bharata "Wahyu Makutharama" di kawasan Senen, Jakarta Pusat, Sabtu (9/9/2023).
Hasto menilai, tidak menutup kemungkinan PDIP dan Demokrat ke depannya bisa bekerja sama di Pilpres 2024.
Baca Juga: Cak Imin: Saya dan Anies Berharap Demokrat dan PKS Kembali Bergabung
Tak hanya itu, peluang Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri duduk bersama dan berdiskusi dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono tetap terbuka.
Menurutnya, hal tersebut bisa terjadi jika Demokrat menyatakan dukungannya terhadap Ganjar Pranowo.
Setelah adanya dukungan, maka Demokrat akan bersama-sama dengan partai-partai lainnya yang sudah bergabung bersama PDIP mengusung Ganjar Pranowo duduk bersama mengusung visi misi demi kepentingan masa depan bangsa dan negara.
"Setelah ada komitmen memberikan dukungan kepada Pak Ganjar, baru pertemuan itu dilakukan formal. Jadi diberikan dukungan terlebih dahulu, baru (pertemuan) secara formal, sehingga kerja sama ini akan kokoh karena didasari oleh kepentingan masa depan bangsa dan negara," ujar Hasto.
Sebelumnya, DPP Partai Demokrat mulai membuat agenda pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani.
Baca Juga: [FULL] Harapan AHY di Acara Syukuran HUT ke-22 Demokrat Bertepatan dengan Ultah SBY
Agenda pertemuan ini untuk membahas peluang Demokrat bergabung di salah satu koalisi partai yang akan mengusung bakal capres-cawapres di Pilpres 2024 mendatang.
Ketua DPP Partai Demokrat Herman Khaeron membenarkan saat ini Demokrat sedang menyusun agenda dan mencocokkan waktu pertemuan dengan Puan Maharani dan Prabowo Subianto.
"Tunggu saja tanggal mainnya. Pasti karena ada limitasi pendaftaran capres cawapres. Oleh karenanya memang harus ada keputusan cepat juga," ujar Herman di Kantor DPP Partai Demokrat, Sabtu (9/9/2023).
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.