Kompas TV nasional update

Bersiap Menyambut & Mengantar Eril Menuju Peristirahatan Terakhir di Cimaung

Kompas.tv - 11 Juni 2022, 15:29 WIB
bersiap-menyambut-mengantar-eril-menuju-peristirahatan-terakhir-di-cimaung
Emmeril Khan Mumtadz, anak Ridwan Kamil yang hilang saat berenang di sungai Aare, Bern, Swiss. Jenazah Eril, sapaan Emmeril menurut rencana akan tiba di Indonesia pada Minggu (12/6/2022) pukul 15.45 WIB.  (Sumber: Instagram @emmerilkahn)
Penulis : Rofi Ali Majid | Editor : Gading Persada

BANDUNG, KOMPAS.TV - Emmeril Kahn Mumtadz, putra sulung Ridwan Kamil, jenazahnya direncanakan tiba di Indonesia pada Minggu (12/6/2022) sore.

Jenazah Eril, sapaan akrab Emmeril Kahn, diperkirakan tiba pukul 15.45 WIB.

Bagaimana prosesi penyambutan jenazah Eril yang jasadnya ditemukan di Bendungan Engehalde, Rabu (8/6) waktu setempat setelah hanyut di Sungai Aare, Bern, Swiss dan dilaporkan hilang sejak 26 Mei lalu?

Dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Eril akan dikawal pihak kepolisian menuju rumah duka di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jawa Barat sesuai ungkapan Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo.

Setibanya di Gedung Pakuan, pihak keluarga akan mengadakan acara prosesi penyambutan jenazah hingga Minggu malam pukul 23.00 WIB.

Setelah acara internal untuk keluarga besar Ridwan Kamil itu, masyarakat baru dipersilakan untuk melayat hingga Senin (13/6) pukul 08.00 WIB untuk kemudian jenazah Eril diberangkatkan ke lokasi pemakaman di Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: Jenazah Eril Diterbangkan Satu Pesawat dengan Ridwan Kamil, Diperkirakan Tiba Besok Jam 15.45 WIB

Sepanjang acara kedatangan jenazah, kendaraan di sekitar lokasi bakal di sterilkan. 

Warga dipersilakan masuk ke Gedung Pakuan untuk memberikan ucapan bela sungkawa dan doa di area pendapa bagian tengah. Namun, waktu untuk menyampaikan doa dibatasi durasi demi kelancaran acara.

Selain pendapa, area dalam Gedung Pakuan menjadi wilayah privasi yang tak bisa dimasuki sembarang orang. Ada pengecekan ketat terhadap orang-orang yang masuk ke sana, baik itu warga, keluarga maupun tamu VIP.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x