JAKARTA, KOMPAS.TV - Mantan anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Angelina Sondakh mengaku baru menyadari dirinya bersalah setelah 3 tahun menjalani hukuman penjara.
Ia menyadari kesalahannya setelah menempuh semua upaya hukum atas kasus korupsi yang menjeratnya.
“And then (dan kemudian), ya sudah merefleksikan diri, betul aku korupsi, iya, karena aku menerima,” ucap Angie, panggilan akrab Angelina, dalam acara Rosi yang ditayangkan KOMPAS TV, Kamis (31/3/2022).
Meski subjektif, mantan anggota Badan Anggaran (Banggar) DPR RI itu mengatakan, dirinya tidak melakukan korupsi sendirian.
“Korupsi di mana-mana nggak mungkin single fighter (petarung tunggal),” ujar Angie.
Setelah terjerat kasus korupsi, mantan Puteri Indonesia itu mengaku sulit menemukan orang yang mempercayainya.
Baca Juga: Angelina Sondakh Bebas Bersyarat, Bapas: Dia Boleh ke Luar Kota sampai Healing
“Dan aku terima, jadi ketika aku bebas dan ada orang yang tidak percaya, memaklumi,” kata Angie.
Diketahui, mantan anggota DPR itu divonis 10 tahun penjara dalam kasus korupsi pembangunan Wisma Atlet SEA Games 2011 di Palembang.
Angelina keluar dari lembaga pemasyarakatan pada 3 Maret 2022 lalu dan saat ini tengah menjalani masa cuti menjelang bebas (CMB) selama tiga bulan. Ia diwajibkan lapor dua minggu sekali.
Angie mengaku dia tidak punya kekuatan meskipun Partai Demokrat menjadi partai yang berkuasa saat kasus korupsi yang menjeratnya mulai disidangkan pada 2012.
“Indeed (memang) aku gak punya power (kekuasaan). Kalau aku terhubungkan dengan power, rasanya nggak mungkin sebegini berat,” ucap Angie.
Ia mengatakan, hal itu bukan hanya soal vonis 10 tahun penjara yang dijatuhkan kepadanya. Tapi juga perlakuan yang diterimanya di penjara.
Angie pun menekankan, tidak membutuhkan orang percaya dengan dirinya.
“Tapi saya yakin, mata dari napi-napi lain bisa menyaksikan. Mata dari orang-orang yang mungkin terkunci mulutnya. Dan bagi saya, saya nggak perlu lagi pengakuan. Saya nggak perlu dibilang 'Wah Anda nggak punya fasilitas', I don’t need that anymore (Saya tidak membutuhkannya lagi),” tegas Angie.
Baca Juga: KPK Berharap Angelina Sondakh Bisa Edukasi Masyarakat soal Dampak Nyata jadi Terpidana Korupsi
Seiring berjalannya waktu, Angie merasa hanya perlu menanamkan kebaikan. Di penjara, ia mengaku bertemu dengan sahabat sejati dan kehidupan yang sesungguhnya.
“Ternyata enak juga ya makan di lantai and then ternyata kenyang juga ya makan dengan tempe. So I thank (Jadi saya bersyukur),” kata Angie.
Sambil menahan tangis, Angie lagi-lagi mengatakan tidak akan memaksa orang untuk percaya bahwa dirinya benar-benar menjalani masa hukuman selayaknya narapidana lainnya.
“Orang bilang aku punya fasilitas, just kalau mau dibilang, aku terima. Kamu nggak percaya sama saya, aku terima juga,” ucap Angie.
Angie mengatakan dirinya sudah melewati tiga persidangan, dan orang tidak ada yang percaya dengannya.
Baca Juga: Bebas dari Penjara, Angelina Sondakh Minta Maaf dan Harap Perbuatannya Tak Dicontoh
Tapi Angie justru merasa bersyukur dihukum berat. Ia berpikir, mungkin seluruh hidupnya akan lebih buruk jika dia tidak menerima hukuman tersebut.
Kini, ia hanya ingin mencari uang halal. Ternyata, uang sedikit pun bisa membuatnya bahagia.
“I don’t need luxuries now (Saya tidak membutuhkan barang-barang mewah sekarang). Aku udah biasa dengan kehidupan dalam penjara. Aku udah biasa makan dengan orang-orang biasa,” kata Angie.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.