Kompas TV nasional peristiwa

Jokowi Undang Putra Mahkota MBZ Hadir KTT 2022 di Bali, Temanya Recover Together, Recover Stronger

Kompas.tv - 4 November 2021, 07:36 WIB
jokowi-undang-putra-mahkota-mbz-hadir-ktt-2022-di-bali-temanya-recover-together-recover-stronger
Presiden Joko Widodo berbincang dengan Putra Mahkota Abu Dhabi, Sheikh Mohammed Bin Zayed Al Nahyan (MBZ) (Sumber: Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Fadhilah

ABU DHABI, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, Indonesia akan mengangkat tema "Recover Together, Recover Stronger" pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali Tahun 2022.

Sebagai Presiden G20, Presiden Jokowi juga mengundang Putra Mahkota Abu Dhabi, Sheikh Mohammed Bin Zayed Al Nahyan (MBZ), hadir sebagai tamu pada KTT G20 di Bali.

Pernyataan itu disampaikan Presiden Joko Widodo dalam pertemuan bilateral dengan Pangeran MBZ di Istana Al-Shatie, Abu Dhabi, Persatuan Emirat Arab, Rabu (3/11/2021).

“KTT G20 tahun depan akan diselenggarakan di Bali 30-31 Oktober 2022. Saya telah berencana mengundang Yang Mulia sebagai tamu presidensi Indonesia tahun depan,” ujar Jokowi.

“Saya sangat berharap Yang Mulia dapat menerima undangan saya ini.”

Presiden Jokowi kepada MBZ menjelaskan selama presidensi, Indonesia akan memberikan perhatian terhadap sejumlah isu.

Baca Juga: Menteri LHK: Pembangunan Besar-besaran di Era Jokowi Tak Boleh Berhenti atas Nama Deforestasi

Antara lain digitalisasi dan transisi energi untuk memastikan ketersediaan teknologi bersih yang terjangkau bagi semua.

Termasuk keuangan inklusif khususnya bagi UMKM, perempuan, dan kelompok marginal, serta investasi untuk ekonomi hijau dan berkelanjutan.

Sementara itu, Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi menambahkan, Putra Mahkota menyambut baik undangan Presiden Joko Widodo tersebut.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Dua Mobil Rusak Tertimpa Longsor

27 Desember 2024, 15:38 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x