Kompas TV nasional politik

Zulhas: Masuknya PAN ke Koalisi Pemerintah Membuktikan Pemerintah Tak Jauh dari Islam

Kompas.tv - 31 Agustus 2021, 11:44 WIB
zulhas-masuknya-pan-ke-koalisi-pemerintah-membuktikan-pemerintah-tak-jauh-dari-islam
Ketua Umum Zulkifli Hasan (kiri), Sekretaris Jenderal (Sekjen) Eddy Soeparno (kanan) bersama Pengurus DPP PAN saat Rakernas I di Jakarta, Selasa (5/5/2020) (Sumber: Dok DPP PAN)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS TV - Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menjelaskan alasan partainya masuk ke dalam koalisi pemerintah Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Hal ini untuk membuktikan kalau pemerintah itu tak jauh dari Islam karena PAN itu identik dengan partai Islam. 

"PAN diajak rapat koalisi partai pemerintah. Ini sebuah kehormatan bagi kita. Selama ini pemerintah dikesankan jauh dari Islam, dengan diajaknya PAN membuktikan kan sebenarnya tidak? PAN akan mengisi peran penting ini," kata pria yang karib disapa Zulhas dalam Rakernas PAN di Jakarta, Selasa (31/8/2021). 

Wakil Ketua MPR itu menyatakan, pihaknya tidak pernah berpikir apakah menjadi bagian dari koalisi kekuasaan atau menjadi oposisi. Bagi PAN, yang terpenting adalah kepentingan rakyat. Jika kehadirannya bisa memberi solusi, PAN selalu siap untuk menyelamatkan Indonesia.

Baca Juga: Deretan Pujian Para Petinggi Parpol Koalisi untuk Jokowi Dalam Penanganan Pandemi Covid-19

"PAN ingin menghadirkan demokrasi yang bernilai. Karena demokrasi yang bernilai akan menghasilkan pemerintahan yang baik, menghasilkan regulasi dan undang-undang yang baik, membuat sistem yang baik. Dengan begitu bangsa akan maju," ujarnya. 

Ia menyebut, selama ini PAN selalu menjadi partai yang kritis tapi juga memberikan solusi untuk pemerintahan. PAN selalu hadir dengan gagasan dan kerja nyata untuk memberikan yang terbaik bagi rakyat.

"Sesuai desain kebangsaan yang sudah dirumuskan para pendiri bangsa ini, para founding fathers. Indonesia ini cocoknya tengah. Ini negara tropis, tidak terlalu panas, tidak terlalu dingin. Tidak boleh ada yang ekstrem-ekstreman," katanya. 

Menurut dia, Rakernas ini merupakan momentum untuk terus menguatkan partai, sekaligus membenahi organisasinya. Kemudian, seluruh kader harus mampu menjaga kekompakan dan kobarkan semangat untuk terus membesarkan partai.

Baca Juga: Ketum PAN Zulkifli Hasan Ikut Bicara Dalam Pertemuan Partai Koalisi Bersama Jokowi

"Saya minta kepada seluruh kader PAN di manapun berasa, pengurus ranting, DPC, DPD, DPW hingga DPP, anggota legislatif maupun pemimpin eksekutif, tunjukkan kepada masyarakat bahwa PAN bekerja sebaik mungkin dan semaksimal mungkin untuk rakyat," kata dia.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x