JAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Joko Widodo mengucapkan selamat kepada atlet angkat besi putri Indonesia, Windy Cantika Aisah di Olimpiade Tokyo.
Windy Cantika Aisah meraih medali perunggu dari cabang olah raga angkat besi. Prestasi Windy ini menjadi medali pertama bagi Indonesia di Olimpiade Tokyo.
Presiden Jokowi mengatakan prestasi yang diraih lifter muda asal Bandung tersebut merupakan kabar baik bagi masyarakat Indonesia yang saat ini sedang berjuang menekan penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Cerita Haru Ibunda Windy Cantika saat Menyaksikan Kesuksesan Putrinya di Olimpiade Tokyo 2020
“Kabar baik datang dari Tokyo, hari ini. Atlet angkat besi putri Indonesia, Windy Cantika Aisah, mempersembahkan medali pertama dari ajang Olimpiade Tokyo dengan merebut medali perunggu di kelas 49 kilogram. Dari Tanah Air, saya menyampaikan selamat,” ujar Jokowi melalui akun Twitter pribadinya, Sabtu (24/7/2021).
Windy yang tampil di kelas 49 kilogram putri sukses meraih medali perunggu pada babak final, Sabtu (24/7/2021).
Lifter muda asal Bandung, Jawa Barat ini berhasil menempati peringkat ketiga setelah merengkuh total angkatan 194 kilogram, yang terdiri dari snatch 84 kilogram dan clean and jerk 110 kilogram.
Gadis berusia 19 tahun ini sukses melakukan angkatan 84 kilogram di usaha kedua, namun kemudian gagal pada usaha snatch ketiga di 87 kilogram.
Baca Juga: Di Balik Kesuksesan Lifter Windy Cantika Aisah di Olimpiade Tokyo 2020
Alhasil Windy harus puas di urutan keempat untuk angkatan snatch.
Gelar ini menambah torehan prestasi Windy yang sebelumnya pernah merengkuh juara di SEA Games, juara dunia junior, dan pemegang rekor dunia junior.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.