JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengonfirmasi dirinya terinfeksi Covid-19.
Anies dinyatakan positif Covid-19 dari hasil tes usap PCR yang hasilnya keluar Selasa (1/12/2020) dini hari tadi.
Tidak hanya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang positif Covid-19, ada sejumlah pejabat DKI termasuk Wagub Riza Patria, yang terkonfirmasi Covid-19.
Ketua Umum Gerakan Persaudaraan Muslim (GPM) Syarif Hidayatuloh menilai jika terkonfirmasinya kepala daerah bukan tertular usai bertemu Rizieq Shihab di Petamburan.
Menurutnya, kesibukan Anies Baswedan menjadi indikator terpapar COVID-19.
"Kalau saya melihat itu, tidak ada kaitannya dengan di Petamburan. Karena langkah-langkah gubernur sudah di belakang jauh. Itu sangat jauh. Tetapi rutinitas pak gubernur DKI Jakarta ini kan sangat padat, tentu saja sangat rawan sekali tapi dia sendiri sudah mapping kegiatan mana yang terjadi mana yang tidak jadi," ujarnya.
Lebih lengkap, simak pembahasannya bersama Ketua Umum Gerakan Persaudaraan Muslim, Syarif Hidayatuloh, dan Pengamat Tata Kota Universitas Trisaksti, Yayat Supriatna.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.