Dalam pengumuman tersebut, rencananya Habib Rizieq akan terbang pada Senin 9 November 2020 sekitar pukul 19.30 waktu Saudi.
"Insya Allah saya dan keluarga hari Senin tanggal 9 November 2020 jam 19.30 waktu Saudi, akan terbang dari bandara kota Jeddah dengan pesawat Saudiya," kata Rizieq Shihab pada Rabu (4/11/2020).
Rizieq menambahkan dirinya dan keluarga akan tiba di Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, Banten pada 10 November 2020.
Dari Bandara Soekarno-Hatta, kemudian Rizieq dan keluarga akan langsung meluncur ke kediamannya di Petamburan, Jakarta Pusat.
"Insya Allah pesawat kami akan mendarat di Bandara Cengkareng hari Selasa 10 November 2020 jam 9 pagi waktu Jakarta di Terminal 3, Bandara Cengkareng, Insya Allah," ujar dia.
Baca Juga: Mabes Polri Ingatkan Pendukung Rizieq Jaga Ketertiban Umum Saat Proses Penjemputan
"Insya Allah setelah kami mendarat kami sekeluarga dari bandara akan langsung ke rumah kediaman kami di Petamburan Jakarta Pusat."
Di Petamburan, kata Rizieq Shihab, dirinya bersama keluarga akan beristirahat dari hari itu atau tanggal 10 November sampai 12 November 2020.
"Kami akan beristirahat dari hari itu sampai hari Rabu Kamis, 11 dan 12 November," kata Rizieq.
Lebih lanjut, Rizieq mengatakan sudah mengantongi tiket pesawat untuk pulang ke Indonesia. Jadwal perjalanannya pun sudah diatur sedemikian rupa.
Rizieq mengaku pada Selasa (3/11/2020) telah mendapatkan perpanjangan visa. Setelah itu, dia langsung menetapkan jadwal pulang. Lalu ia juga menyelesaikan pembelian tiket pesawat untuk dirinya dan keluarga.
Rizieq Shihab berharap proses kepulangannya tidak hambatan dan berjalan lancar. "Jadi, Insya Allah kalau tidak aral melintang semua akan berjalan lancar," kata Rizieq.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.