JAKARTA, KOMPAS.TV - Kanker usus besar atau kanker kolorektal menjadi kanker dengan angka kematian tertinggi ke-5 di Indonesia, menurut laman Global Cancer Observatory.
Bahkan, penyakit ini semakin banyak diidap oleh generasi muda.
Dikutip dari laman WebMD, kanker usus besar atau kanker kolorektal berkembang dari polip kecil yang tumbuh di dinding usus besar.
Biasanya diperlukan waktu sekitar 10 tahun bagi kanker untuk terbentuk di polip usus besar.
Kanker jenis ini kerap tidak menimbulkan gejala, sehingga deteksi dini perlu dilakukan untuk mencegah atau bahkan membuat kanker lebih mudah diobati.
Salah satu cara mencegah kanker usus besar adalah dengan menjalankan pola makan sehat.
Baca Juga: Hindari 5 Makanan yang Dapat Meningkatkan Risiko Kanker Usus Besar, Ada Gorengan dan Daging Merah
Menariknya, beberapa jenis buah telah terbukti dapat mengurangi risiko kanker usus besar jika dikonsumsi rutin.
Dikutip dari laman Eating Well, berikut beberapa jenis buah yang dapat mengurangi risiko kanker usus besar menurut studi dalam jurnal World Journal of Gastroenterology pada 2023:
1. Apel
Apel mengandung serat sehat yang baik untuk usus. Asupan serat tersebut dapat mengurangi risiko kanker usus besar sampai 25 persen.
Serat larut yang terdapat dalam apel, seperti pektin membantu meningkatkan pergerakan usus dan memperbaiki keseimbangan mikrobiota di usus.
Hal ini dapat mengurangi risiko peradangan di usus, yang merupakan faktor utama yang dapat meningkatkan kemungkinan berkembangnya kanker usus besar.
Selain itu, apel mengandung polifenol, senyawa alami yang memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi.
Polifenol dapat membantu mengurangi peradangan dan melindungi sel-sel usus dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.
Penelitian juga menunjukkan konsumsi makanan yang kaya polifenol, seperti apel dapat membantu mengurangi risiko kanker dengan menghambat pertumbuhan sel kanker dan meningkatkan respons imun tubuh terhadap potensi ancaman.
2. Kiwi
Buah yang dapat mengurangi risiko kanker usus besar selanjutnya adalah kiwi.
Rutin konsumsi kiwi yang kaya serat dapat mengurangi risiko kanker usus besar sampai 13 persen.
Selain kandungan seratnya, kiwi juga kaya akan vitamin C.
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.