Gejala chikungunya akan menimbulkan nyeri hebat pada otot, tulang, dan persendian. Apabila tidak segera diobati, nyeri ini bisa meluas sampai membuat pengidapnya merasa seperti mengalami kelumpuhan dan kesulitan menggerakkan anggota tubuh.
Sementara pada DBD, penderita merasakan nyeri sendi, otot, dan tulang sejak demam muncul. Rasa nyeri ini masih terbilang lebih ringan bila dibandingkan dengan nyeri pada chikungunya.
3. Bintik merah
Bintik merah juga menjadi gejala penyakit chikungunya dan DBD yang khas. Namun, bintik-bintik merah pada penderita DBD tidak akan pudar atau hilang bila ditekan.
Sementara itu, bintik merah chikungunya umumnya mirip dengan campak dan akan menghilang saat ditekan.
4. DBD bisa meyebabkan perdarahan
Pengidap DBD terkadang bisa sampai mengalami mimisan atau gusi berdarah. Namun, kondisi perdarahan ini tidak terjadi pada pengidap chikungunya.
5. Waktu kemunculan
Waktu kemunculan gejala atau masa inkubasi merupakan rentang waktu yang dibutuhkan virus dari masuk ke dalam tubuh sampai menimbulkan gejala.
Baca Juga: Jumlah Pasien DBD di RSUD Dr Soetrasno Rembang Meningkat, Ruang Rawat Anak Ditambah
Umumnya, gejala DBD akan muncul selama 4 hingga 7 hari setelah tubuh digigit nyamuk. Sementara pada chikungunya, umumnya gejala muncul 3 hingga 7 hari kemudian.
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Everyday Health
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.