JAKARTA, KOMPAS.TV - Pendaftaran seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) akan segera ditutup hari ini Senin (9/10/2023). Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengingatkan calon pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2023 bahwa pendaftaran ditutup pukul 23.59 WIB.
Para pelamar diimbau segera mengakhiri pendaftaran dengan mengirimkan berkas-berkas yang diperlukan sebelum waktu penutupan. BKN juga mewanti-wanti agar pelamar tidak menunggu sampai detik-detik terakhir sebelum penutupan CPNS dan PPPK 2023.
Sebelumnya, Ahli Pertama Pranata Komputer Sekretariat Utama dan Kedeputian (BKN Pusat) Lidra Trifidya telah mengingatkan bahwa pada saat-saat terakhir menjelang penutupan pendaftaran, server laman ssacsn.bkn.go.id sering mengalami masalah dan rawan tidak bisa diakses.
Baca Juga: Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 Ditutup Hari Ini, Berikut Tahapan Seleksi Selanjutnya
"Pendaftaran #SeleksiCASN2023 segera ditutup #SobatBKN. Disarankan agar tidak mengakhiri pendaftaran pada menit-menit terakhir ya. Jadi segera submit dan akhiri pendaftaran kalian sebelum batas waktunya berakhir besok Pukul 23.59 WIB," tulis BKN dalam akun Instagram @bkngoidofficial pada Minggu (8/10).
Setelah penutupan pendaftaran, pengumuman hasil seleksi administrasi akan dikeluarkan pada 13-16 Oktober 2023.
Pengumuman tersebut dapat dilihat melalui laman sscasn.bkn.go.id, bagi yang lulus seleksi administrasi, mereka akan mendapatkan jadwal tes seleksi kompetensi dasar (SKD). Bagi yang tidak lulus seleksi administrasi, mereka dapat mengajukan sanggah pada 17-19 Oktober 2023.
Baca Juga: Pendaftaran CPNS 2023 Hari Ini Ditutup, Apakah Ada Perpanjangan Registrasi?
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.