Kompas TV internasional kompas dunia

Momen Paus Fransiskus Muncul ke Publik Usai Dirawat 5 Pekan Akibat Pneumonia

Kompas.tv - 24 Maret 2025, 16:25 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

VATIKAN, KOMPAS.TV - Setelah sekitar lima pekan menjalani perawatan intensif akibat pneumonia di kedua paru-parunya, Paus Fransiskus muncul ke hadapan publik di jendela rumah sakit.

Dengan wajah yang masih letih karena belum sepenuhnya pulih, Paus Fransiskus menyapa umat yang berkumpul di halaman rumah sakit. Paus melambaikan tangan dan memberkati dengan tenaga yang dikumpulkannya.

Pada hari Senin (24/3/2025) waktu setempat, Paus Fransiskus diperbolehkan pulang oleh tim dokter dengan syarat harus menjalani pemulihan total selama dua bulan. Itu artinya, Paus tidak dapat menjalani prosesi Paskah seperti biasanya.

Paus yang berusia 88 tahun ini kemudian menaiki mobilnya dan dikawal hingga tiba di kediamannya di Vatikan.

Baca Juga: Paus Fransiskus Masih Dirawat Akibat Pneumonia, Warga Berdoa di Depan Rumah Sakit

#pausfransiskus #vatikan #pneumonia 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x