Kompas TV internasional kompas dunia

Pemakaman Presiden Iran Ebrahim Raisi Dihadiri Pemimpin Hamas, Teriakan Kematian Israel Menggema

Kompas.tv - 23 Mei 2024, 11:02 WIB
pemakaman-presiden-iran-ebrahim-raisi-dihadiri-pemimpin-hamas-teriakan-kematian-israel-menggema
Pemimpin Tertinggi Iran, Ali Khamenei, memimpin langsung salat jenazah Presiden Iran Ebrahim Raisi dan pejabat Iran lainnya yang tewas dalam kecelakaan helikopter. Prosesi pemakaman Raisi ini dilangsungkan di Teheran, Rabu (22/5/2024). (Sumber: X @khamenei_ir)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Iman Firdaus

TEHERAN, KOMPAS.TV - Massa  berkumpul di jalanan Teheran, Rabu (22/5/2024), untuk prosesi pemakaman Presiden Iran Ebrahim Raisi.

Raisi dinyatakan telah meninggal karena kecelakaan helikopter di Provinsi Azerbaijan Timur, Minggu (19/5/2024).

Di pusat kota, para pelayat berkumpul dengan membawa foto Raisi dan sekitar Universitas Teheran di mana pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, memimpin Salat Jenazah.

Baca Juga: Barat Mulai Akui Palestina sebagai Negara, Sebut Eropa Mulai Frustasi pada Israel

Pada prosesi pemakaman itu juga dihadiri oleh pemimpin Hamas Ismail Haniyeh.

Juga hadir Wakil Pemimpin Hizbullah, Naim Qassem.

“Saya katakan sekali lagi, kami yakin Republik Iran akan melanjutkan dukungan kepada warga Palestina,” kata Haniyeh dikutip dari The Times of Israel.

Ia pun meneriakkan “kematian Israel”, yang diikuti oleh massa yang menghadiri prosesi tersebut.

Helikopter yag dinaiki Raisi serta Menteri Luar Negeri Hossein Amir-Abdollahian jatuh di pegunungan berkabut di Iran.

Ketika itu ia tengah menuju Tabriz usai menghadiri peresmian bendungan di perbatasan dengan Azerbaijan.

Operasi pencarian dan penyelamatan dilakukan usai insiden tersebut.




Sumber : Times of Israel




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x