KABUL, KOMPAS.TV - Taliban akhirnya memamerkan supercar pertama Afghanistan yang bernama Mada 9.
Namun, supercar ini masih sebuah purwarupa atau prototipe dan belum akan dipasarkan.
Dilaporkan, dibutuhkan waktu lima tahun untuk membangun purwarupa dari mobil sport ini.
Dikutip dari WIO News, dibutuhkan 30 teknisi dari Institut Vokasi Teknik Afghanistan (ATVI) dan ENTOP (pabrik pembuat mobil) untuk membangun supercar ini.
Baca Juga: Mantan Anggota Perlemen Perempuan Afghanistan Ditembak Mati, Tetap Tinggal saat Taliban Kembali
Mada 9 dibangun di Afghanistan dan akan ditenagai oleh mesin Toyota Corolla yang dimodifikasi.
Meski begitu, angka performa dari mobil tersebut belum diungkapkan.
Juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid mengunggah video tentang supercar tersebut di Twitter.
Pada unggahan video itu, Mada 9 tengah melakukan gerakan berputar di salju.
Sumber : Wio News/New Zealand Herald
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.